Arema FC Mulai Incar Marquee Player

Arema FC Mulai Incar Marquee Player
Aremania. Foto: Doli Siregar/dok.JPNN.com

”Bukan bermaksud merendahkan, tapi kasihan klub-klub yang tidak bisa membeli marquee player,” ucap Ruddy.

Dia menjelaskan bahwa keberadaan marquee player ataupun pemain asing diakuinya jadi magnet bagi para suporter untuk melihat pertandingan-pertandingan sepak bola di Indonesia.

”Suporter itu senang melihat pemain asing. Kasihan kalau klub lain tidak bisa mendatangkan marquee player,” imbuh manajer asal Madiun itu.

Maksud diusulkannya penghapusan regulasi pemain tersebut adalah agar tidak lagi terjadi kesenjangan antara klub besar, yang memiliki finansial kuat, dengan klub-klub yang mungkin baru saja naik ke kasta tertinggi liga Indonesia. ”Intinya, biar terjadi pemerataan. Itu saja,” tandas Ruddy. (gg/c1/riq)


Arema FC mulai mengincar marquee player untuk menghadapi Liga 1 musim depan.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News