Arema FC Pukul Persis Solo, Borneo FC Taklukkan PSIS Semarang, Lihat Klasemen Liga 1
jpnn.com - SAMARINDA - Borneo FC Samarinda kokoh di puncak klasemen Liga 1 seusai menaklukkan PSIS Semarang 2-0 pada laga pekan ke-22 di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (9/12) malam WIB.
Gol dari Pesut Etam -julukan Borneo FC, lahir di kedua babak. Gol pertama dicetak Adam Alis pada menit ke-43, dan yang kedua oleh Wiljan Pluim pada menit ke-84.
Borneo FC pun menjaga rekor belum pernah kalah saat main di kandang.
Dari 12 kali home, Stefano Lilipaly dan kawan-kawan menang sepuluh kali, dua imbang.
Hingga pekan ke-22, hanya dua tim yang belum pernah kalah di kandang, yakni Borneo FC dan Persib Bandung (sepuluh kali main, empat menang, enam imbang).
Persib akan melakoni laga pekan ke-22 pada Minggu (10/12), menjamu Persik Kediri di Bandung.
Sementara itu, buat PSIS, kekalahan tadi membuat tim Semarang tersebut gagal mendekati Top 2.
Borneo FC menjadi satu dari dua tim yang belum pernah kalah di kandang hingga pekan ke-22 Liga 1.
- Patrick Kluivert Butuh Bantuan Klub Liga 1 Demi Kemajuan Timnas Indonesia
- Striker Anyar Persib Bandung Gervane Kasteneer Berpeluang Debut Lawan Dewa United
- Krisis Lini Tengah, Persib Datangkan Amunisi Anyar dari Persik
- Pukul Borneo FC, Semen Padang Dapat Bonus Rp 300 Juta
- Bojan Hodak Sampaikan Kabar Baik Menjelang Persib Bandung Menjamu Dewa United
- Borneo FC Vs Semen Padang 1-3, Cek Klasemen Liga 1