Arema FC Punya Modal Berharga Hadapi Liga 1
jpnn.com - jpnn.com - Tim kebanggaan kota Malang punya modal berharga menghadapi Liga 1 26 Maret mendatang.
Itu setelah tim besutan Aji Santoso itu menjuarai Trofeo Bhayangkara. Mereka juga berhak membawa hadiah utama sebesar Rp 150 juta.
Tim berjuluk Singo Edan ini tampil juara setelah memuncaki klasemen dengan empat poin hasil sekali menang dan sekali imbang.
Sedangkan dua pesaing, Bhayangkara FC (BFC) dan Persija Jakarta, menempati peringkat dua dan tiga dengan poin dua dan satu.
Hasil tersebut membuat tim berjuluk Singo Edan itu back to back alias juara dua kali beruntun ajang yang sama.
Tahun lalu, masih menggunakan nama Piala Bhayangkara dan di final menang 2-0 dari Persib Bandung (3/4) di Stadion Gelora Bung Karno.
’’Dua laga tadi menurut saya cukup lumayan. Bisa dibilang, trofeo ini untuk mencari komposisi yang pas di Piala Presiden dan Liga 1 nanti,’’ ucap pelatih Arema Aji Santoso.
Pernyataan mantan pemain dan pelatih Persebaya Surabaya itu memang benar adanya. Arema menjadi satu-satunya tim yang membukukan angka penuh dalam trofeo yang digeber di Stadion Manahan, Solo.
Tim kebanggaan kota Malang punya modal berharga menghadapi Liga 1 26 Maret mendatang.
- Menjelang Bertandang ke Padang, Arema FC Kebanjiran Tawaran
- PSBS Biak Tengah Dijauhi Dewi Fortuna
- Liga 1: Persik Menang Tipis 1-0 Atas Arema FC
- Persebaya Vs Arema FC Berakhir Sangat Dramatis, Cek Klasemen
- Live Streaming Persebaya Vs Arema dan Klasemen Liga 1
- 2 Tim Super Ketemu di Pekan ke-13 BRI Liga 1, Pasti Dahsyat