Arema FC vs Bhayangkara FC: Peluang Manis Bikin Lawan Menangis

Arema FC vs Bhayangkara FC: Peluang Manis Bikin Lawan Menangis
Para pemain Arema FC berpelukan. Foto: Jawa Pos

Bahkan di ajang Piala Presiden 2018 lalu, mereka juga tak mampu mencetak gol setelah skor berakhir imbang tanpa gol.

Bhayangkara FC punya ambisi untuk memutus rekor negatif tersebut. Sayangnya mereka justru harus turun tanpa ujung tombak serangan.

Striker Ramiro Fergonzi harus absen lantaran hukuman kartu merah. Hilangnya Fergonzi di lini serang akan sedikit mengurangi daya gedor dari The Guardian.

Beruntung Bhayangkara FC masih punya dua nama yang bisa diandalkan untuk mengganti Fergonzi.

Striker muda Dendy Sulistyawan siap diturunkan. Herman Dzumafo yang mempunyai keunggulan dalam bola atas juga siap tempur.

”Sebelum Ramiro datang, kami sudah biasa main dengan Dendy atau Dzumafo. Sebagai tim tidak bisa mengandalkan satu pemain. Harus antisipasi jika situasi seperti ini terjadi,” ucap pelatih Bhayangkara FC Angel Alfredo Vera.

Bukan hanya Fergonzi saja yang harus absen. Setidaknya ada enam pemain lainnya yang juga harus menepi.

Di antaranya, Bagas Adi, Nurhidayat Haris, M. Ichsan, dan Sani Rizki yang tengah mengikuti TC Timnas U-22.

Arema FC memiliki kenangan manis menjelang laga melawan Bhayangkara FC pada lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Kanjuruhan, Jumat (26/7).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News