Arema FC vs Mitra Kukar, Aji Santoso Janjikan Kejutan
jpnn.com, MALANG - Pelatih Arema FC Aji Santoso menjanjikan ada kejutan saat skuat asuhannya melawan Mitra Kukar di Stadion Gajayana, Malang, besok (28/5).
Dia katakan hanya akan memainkan pemain yang ngeyel atau ngotot. Pemain yang malas merebut bola dipastikan tidak dimainkan.
Hal ini seolah menjadi isyarat kalau marquee player Juan Pablo Pino Puello akan dicadangkan dalam pertandingan tersebut.
Meski tidak menyebut secara eksplisit, hal ini menjadi isyarat karena Pino selama ini dinilai bermain kurang fight. Dia cenderung malas bertahan dan merebut bola.
”Saya pilih pemain yang berani bertarung dan berjibaku serta mewujudkan keinginan menyudahi tren buruk selama ini,” kata pelatih berusia 47 tahun tersebut usai latihan di Stadion Gajayana kemarin (26/5).
Saat ditanya soal Pino, Aji menyebut kalau kualitasnya bagus. Hanya, kalau tidak bisa mengimbangi permainan dalam berlari dan bertahan, maka Aji bakal memilih pemain lain.
”Pino merupakan pemain bagus, tapi kalau tidak bisa mengimbangi, ya akan jelek bagi tim,” imbuhnya.
Aji melanjutkan, saat melawan Mitra Kukar besok, yang ada perubahan tidak hanya di lini belakang dengan memainkan Hanif Sjahbandi dan Syaiful Indra Cahya sebagai bek tengah.
Pelatih Arema FC Aji Santoso menjanjikan ada kejutan saat skuat asuhannya melawan Mitra Kukar di Stadion Gajayana, Malang, besok (28/5).
- PSBS Biak Tengah Dijauhi Dewi Fortuna
- Timnas Indonesia vs Filipina, Aji Santoso Nilai Kualitas Skuad Garuda Lebih Baik
- Liga 1: Persik Menang Tipis 1-0 Atas Arema FC
- Persebaya Vs Arema FC Berakhir Sangat Dramatis, Cek Klasemen
- Live Streaming Persebaya Vs Arema dan Klasemen Liga 1
- 2 Tim Super Ketemu di Pekan ke-13 BRI Liga 1, Pasti Dahsyat