Arema Fokus Benahi Infrastruktur
Minggu, 07 Agustus 2011 – 09:33 WIB
MALANG - Manajemen Arema bersiap membenahi infrastruktur Stadion Kanjuruhan jelang verifikasi PSSI 23 Agustus. Sebab, meski sudah berstandar AFC, stadion milik Pemkab Malang tersebut masih harus mendapat pembenahan di sejumlah bagian. Dengan fokus kepada penilaian, Sudarmaji menyatakan urusan legalitas kepengurusan Arema menjadi urusan yayasan. "Mari sama-sama menjaga eksistensi Arema. Kami takut jika terus berkonflik, bisa jadi saat assessment kami akan kalang kabut. Melihat sisi prioritas, prioritas kami sekarang assessment itu," ujar alumnus UMM tersebut.
Media officer Arema Sudarmaji mengatakan, dari lima aspek persyaratan klub profesional, infrastruktur menjadi perhatian serius manajemen Arema. Selain infrastruktur, aspek legal, finansial, administrasi personal, dan supporting juga akan diverifikasi PSSI sebagai salah satu syarat mengikuti liga profesional musim depan.
Baca Juga:
Sudarmaji yakin Arema akan lolos dari penilaian (assessment) yang dilakukan PSSI. "Tidak ada masalah dengan assessment. Kami sudah serahkan dokumen saat workshop lalu. Namun, jika PSSI perlu data perkembangan terbaru, kami bisa sampaikan. Kami masih ada waktu sampai 23 Agustus," ucap dia.
Baca Juga:
MALANG - Manajemen Arema bersiap membenahi infrastruktur Stadion Kanjuruhan jelang verifikasi PSSI 23 Agustus. Sebab, meski sudah berstandar AFC,
BERITA TERKAIT
- Mediol Gemilang, Petrokimia Gresik Pupus Harapan TNI AU ke Final Livoli Divisi Utama
- Tanpa Kekuatan Terbaik, TNI AL Bikin Kejutan Masuk Final Livoli Divisi Utama 2024
- Mengintip Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026, Seberapa Dekat?
- Diikuti 20 Tim, Babak Grand Finale Meet the World SKF Siap Digelar di Jakarta
- Pj Gubernur Apresiasi Dampak Positif Aquabike World Championship bagi Sumut
- FIBA Asia Cup 2025: Timnas Basket Putra Cari Peluang Kemenangan Melawan Korea