Arema Petik Kemenangan Pertama, PSM Turun dari Puncak Klasemen

Arema Petik Kemenangan Pertama, PSM Turun dari Puncak Klasemen
Pencetak gol semata wayang dalam laga PSM Makassar vs Arema FC Dalberto Luan. Foto: IG aremafcofficial

jpnn.com - BALIKPAPAN - Arema FC akhirnya mendulang kemenangan pertama di Liga 1 musim ini.

Melawat ke kandang PSM Makassar pada pekan ke-5 di Stadion Batakan, Balikpapan, Minggu (15/9) sore, Arema menang tipis 1-0.

Duel kedua tim sengit sejak awal, tetapi gol baru tercipta di 45 menit kedua.

Dalberto Luan Belo menjadi penentu. Sundulannya menerima asistensi Wilian Marcilio pada menit ke-53, berbuah gol.

Sebelum meladeni PSM, Arema hanya memetik tiga kali imbang (0-0 vs Dewa United, 1-1 vs Persib Bandung, dan 0-0 vs Bali United) dan sekali kalah (0-2 vs Borneo FC).

Sementara itu, buat PSM Makassar yang sebelum laga melawan Arema FC nangkring di puncak klasemen, inilah kekalahan pertama mereka.

Juku Eja -julukan PSM, sebelumnya menang 3-0 dari Persis Solo, 2-1 vs PSBS Biak, 3-1 vs Dewa United, dan 0-0 vs Persib Bandung. (adk/jpnn)

Klasemen Liga 1
Arema Petik Kemenangan Pertama, PSM Turun dari Puncak Klasemenflashscore

Sebelum meladeni PSM Makassar, Arema FC hanya memetik tiga kali imbang dan sekali kalah pada 4 laga awal Liga 1.


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News