Arema Tuan Rumah
Jumat, 19 Oktober 2012 – 09:52 WIB
MALANG- Jelang digulirkannya musim kompetisi anyar, Arema kembali mendapat kehormatan dari PT Liga Indonesia (LI) untuk menjadi tuan rumah turnamen pra musim. Seperti dua musim sebelumnya, klub berlogo kepala singa kembali dipercaya menjadi tuan rumah babak penyisihan Inter Island Cup 2012. Manajemen klub berlogo kepala singa pun mengapresiasi penunjukkan yang dilakukan PT LI. Melihat tingginya animo publik bola Malang Raya dan pastinya suporter setia Singo Edan, yaitu Aremania, manajemen optimis perhelatan Inter Island Cup 2012 di Bhumi Arema bakal berlangsung semarak. “Prinisipnya kami siap menjadi tuan rumah yang baik. Kami yakin Aremania dan bola mania di Malang juga menyambut antusias,” ujar Manajer Media Officer Arema, Sudarmaji.
Kepastian tersebut tertera dalam surat yang dikirimkan PT LI, Rabu (17/10) lalu. Dalam surat bernomor 1021/LIGA/X/2012 yang ditandatangani CEO PT LI, Joko Driyono tersebut disebutkan Arema dan tiga klub lain yaitu Sriwijaya FC, Persib Bandung dan Persisam Samarinda bakal didaulat sebagai penyelenggara fase penyisihan.
Baca Juga:
Rencananya, babak penyisihan turnamen pre season yang melibatkan klub-klub kontestan Indonesia Super League (ISL) 2012-2013 tersebut bakal digeber mulai 2-16 Desember mendatang. Nantinya, seluruh klub akan dibagi ke dalam empat grup. Salah satunya adalah Grup C yang penyisihannya dilangsungkan di Stadion Kanjuruhan pada tanggal 2, 5 dan 8 Desember.
Baca Juga:
MALANG- Jelang digulirkannya musim kompetisi anyar, Arema kembali mendapat kehormatan dari PT Liga Indonesia (LI) untuk menjadi tuan rumah turnamen
BERITA TERKAIT
- Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo
- Piala AFF 2024: Mimpi Timnas Indonesia Menghapus Kutukan Runner Up
- Future Champions, Tantangan Seru untuk Calon Juara Bulu tangkis
- Dihantam Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen Bela Madrid Melawan Liverpool
- Popsivo Polwan Datangkan Bintang Asal Turki Demi Proliga 2025
- Mantan Pelatih Thailand Ingin Vietnam Menjadi Juara Piala AFF 2024