Arema Tumbang di Palembang
Minggu, 23 Juni 2013 – 22:00 WIB
Pelatih Arema Indonesia Rahmad Darmawan (RD) mencoba menambah daya dobrak dengan memasukan Alberto Goncalves di awal babak kedua. Pelatih yang dikenal dengan panggilan Coach RD itu juga memasukan super sub Sunarto di penghujung laga.
Sayang, upaya RD untuk mencari gol penyeimbang gagal membuahkan hasil. Arema bahkan semakin tenggelam saat pemain pengganti SFC Ramdhani Lestaluhu mencetak gol ketiga buat tim kebanggan Wong Kito itu.
Gol ini tidak lepas dari aksi individu Erick Weeks yang kemudian memberi umpan ke Edy Foday Boakay. Tak berlama-lema menahan bola, Edy menyodorkan umpan ke kotak penalti yang berhasil disontek Ramdhani Lestaluhu untuk mencetak gol.
Hasil ini tak hanya berbuah tiga poin untuk SFC. Laskar Wong Kito itu juga mengambil alih posisi runner dari tangan Arema Indonesia.
PALEMBANG - Juara bertahan Sriwijaya FC (SFC) berhasil mengungguli Arema Indonesia dalam laga lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Gelora
BERITA TERKAIT
- Mantan Pelatih Thailand Ingin Vietnam Menjadi Juara Piala AFF 2024
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
- Persib Berterima Kasih Kepada Liga 1 dan Bali United
- Bangkit dari Cedera, Fadillah Arbi Optimistis Raih Poin di Seri Pamungkas JuniorGP 2024
- Fakta-Fakta Menarik 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Panggil 4 Muka Baru ke Timnas Indonesia