Aremania Dorong Laga Persik vs Bali United Bisa Dihadiri Suporter, Ini Alasannya
jpnn.com, MALANG - Sikap Arema FC yang sepakat laga Persik Kediri vs Bali United dipindah ke Stadion Kapten I Wayan Dipta dan digelar tanpa penonton ternyata berbeda dengan pendukungnya.
Aremania justru meminta laga tersebut bisa dihadiri penonton dengan syarat sesuai aturan protokol kesehatan.
Mereka sudah legawa karena itu pertandingan terakhir dan tidak berpengaruh apa pun terhadap Bali United yang sudah pasti juara Liga 1 2021/22.
"Kami setuju, jadikan saja ini uji coba. Toh, sudah pertandingan terakhir. Bisa saja ini jadi uji coba agar musim depan liga bisa digelar dengan penonton," kata Achmad Ghozali, pentolan Aremania.
Bagi Ghozali, kehadiran penonton dengan syarat protokol kesehatan yang ketat bisa menjadi acuan agar musim depan suporter bisa datang langsung ke stadion.
"Kalau ini dilakukan (suporter hadir, red) dan ternyata tak ada klaster Covid-19 maka pertandingan Liga 1 musim depan wajib digelar dengan penonton," tandasnya.
Sebelumnya, PT LIB mengeluarkan permohonan persetujuan terkait laga Persik vs Bali United untuk dipindah venue.
Laga yang sedianya digelar di Denpasar itu, akan dipindahkan ke Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Sebab, laga tersebut bakal jadi pertandingan terakhir Bali United sekaligus seremoni perayaan juara Liga 1 2021/2022.
Aremania meminta laga Persik vs Bali United bisa dihadiri suporter. Ini alasannya.
- Maxuel Pengin Pecah Telor di Laga Persija Vs Madura United
- Persija Jakarta jadi Tim Super jika Bisa Pukul Madura United
- PSM Makassar Gagal Menaklukkan 10 Pemain Persik Kediri
- Kapten Persib Bandung Bocorkan Kondisi Ruang Ganti Seusai Ditahan Imbang Semen Padang
- PSS Sleman Mengirim Persis Solo ke Zona Degradasi Liga 1
- Bali United Keok, PSBS Biak Tembus Papan Atas Klasemen Liga 1