Argentina vs Brasil, Raphinha Optimistis Bisa Cetak Gol ke Gawang Tim Tango

jpnn.com - JAKARTA - Tim Nasional Argentina akan berhadapan dengan Brasil pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL di Estadio Mas Monumental, Buenos Aires, Argentina, Rabu (26/3) pukul 07.00 WIB.
Penyerang Timnas Brasil Raphinha sesumbar akan mencetak gol ke gawang Tim Tango pada laga panas antara dua raksasa sepak bola Amerika Selatan itu.
Pemain Barcelona itu juga mengatakan bahwa pertandingan antara Brasil dan Argentina kali ini bakal berjalan lebih keras dibandingkan pertemuan-pertemuan sebelumnya.
"Saya yakin bisa mencetak gol (melawan Argentina). Saya akan mengerahkan seluruh kemampuan saya di pertandingan nanti," kata Raphinha saat berbicara di kanal legenda Brasil Romario di YouTube, Senin (24/3).
"Kami akan mengalahkan mereka... Sudah pasti! Kami akan mengalahkan mereka di dalam dan luar lapangan bila perlu," lanjut pemain berusia 28 tahun tersebut.
Dua rival ini sama-sama meraih kemenangan di laga sebelumnya. Argentina menang 1-0 di kandang Uruguay, sedangkan Brasil 2-1 atas tamunya, Kolombia.
Argentina saat ini memiliki 28 poin di puncak klasemen sementara, sedangkan Brasil menempati posisi tiga dengan 21 poin.
Brasil kalah 3 kali, seri sekali, dan cuma menang sekali dalam lima laga tandang terakhirnya di Kualifikasi Piala Dunia.
Argentina vs Brasil di Kualifikasi Piala Dunia, Raphinha optimistis bisa mencetak gol ke gawang Tim Tango.
- Kualifikasi Piala Dunia: Tanpa Messi, Argentina Hajar Brasil 4-1
- Indonesia vs China, Kevin Diks: Mari Kita Menang Lagi
- Kluivert Diyakini Sudah Evaluasi Timnas, Legislator Optimistis Indonesia Menang Lawan Bahrain
- Indonesia vs Bahrain, Legislator: Patrick Kluivert Harus Membuktikan Kapasitas
- Indonesia vs Bahrain, Marselino Ferdinan: Kami akan Mati-matian Memberikan yang Terbaik
- Kualifikasi Piala Dunia: Kluivert Optimistis Timnas Indonesia Bisa Finis sebagai Runner up