Argentina vs Chile: Duel Tim Pesakitan Semifinal Copa America 2019

Argentina vs Chile: Duel Tim Pesakitan Semifinal Copa America 2019
Angel Di Maria (kanan) saat latihan bersama timnas Argentina. Foto: AFP

jpnn.com, SAO PAULO - Pemenang duel Argentina vs Chile tak bakal dapat trofi. Namun, laga perebutan tempat ketiga di Arena Corinthians, Sao Paulo, Minggu (7/7) mulai pukul 02.00 WIB nanti, tetap menjanjikan adu gengsi. Siapa yang lebih baik dari dua tim 'pesakitan' semifinal Copa America 2019 itu.

TyC Sports menulis Argentina akan memainkan skuad terbaiknya melawan Chile ini. Dari starting XI yang dimainkan lawan Brasil (3/7) dua nama absen lantaran hukuman akumulasi kartu kuning. Yakni Lautaro Martinez dan Marcos Acuna.

“Posisi yang lowong akan diperebutkan tiga nama pemain. Di posisi Lautaro nama Paulo Dybala sangat mungkin jadi pengganti sementara untuk Acuna antara Giovani Lo Celso atau Angel Di Maria,” tulis TyC Sports kemarin (5/7).

Di Maria sempat menjadi pilihan utama Scaloni di Copa America 2019 ini. Yakni pada matchday perdana lawan Kolombia (16/6). Namun dinilai performanya kurang apik, di babak kedua Di Maria disubstitusi oleh Rodrigo De Paul. Setelah laga lawan Kolombia itu, pemain 31 tahun itu selalu turun sebagai pemain pengganti.

Sedangkan Lo Celso lebih sering berada dalam starting XI Scaloni ketimbang Di Maria. Pemain Real Betis tersebut dalam tiga matchday Argentina di fase grup selalu jadi pilihan utama trio gelandang. Namun sejak fase knockout Marcos Acuna lebih dipercaya Scaloni.

Media-media Argentina kesulitan mengintip komposisi yang dimainkan oleh pelatih Argentina Lionel Scaloni pada laga pamungkas di Copa America 2019 ini. Sebab hujan deras yang mengguyur Sao Paulo membuat Argentina berlatih di hotel mereka, Pullman Ibirapuera.

BACA JUGA: Semifinal Copa America 2019: Peru Hancurkan Juara Bertahan, Lihat Golnya

Legenda Argentina yang juga top skor Piala Dunia 1978 Mario Kempers dalam wawancara dengan TyC Sports berkata Scaloni memang bukan pelatih terbaik buat juara dunia dua kali itu. Namun pilihan Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) memperpanjang kontrak pelatih 41 tahun itu tepat.

Perebutan tempat ketiga Copa America 2019 antara Argentina vs Chile akan digelar di Arena Corinthians, Sao Paulo, Minggu (7/7) mulai pukul 02.00 WIB.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News