Argentina vs Chile: Duel Tim Pesakitan Semifinal Copa America 2019
“Apa yang dilakukan Scaloni memang tidak bagus karena Argentina gagal juara untuk kesekian kali di Copa America. Namun dalam jangka waktu singkat dia berhasil mengembalikan konfidensi para pemain,” tutur Kempes.
Menurut Kempes laga lawan Cile ini bisa menjadi audisi buat kerangka tim Argentina setidaknya satu tahun ke depan. Utamanya lini depan. Trisula Messi-Lautaro-Aguero baru 'ditemukan' pada matchday ketiga lawan Qatar (23/6).
Menurut Clarin salah satu hal yang membuat penilaian Scaloni 'sukses' di Copa America 2019 ini adalah membuat sang bintang Lionel Messi bertahan. Tak seperti Piala Dunia 2018 dimana Messi memutuskan sabatikal setelah Argentina tersisih, maka kali ini pasca kalah 0-2 di tangan Brasil para pemain bersatu untuk bangkit.
“Adanya musuh bersama yakni kepemimpinan wasit yang lemah dan juga kontroversi Video Assistant Referee (VAR) membantu situasi ini. Messi punya urusan yang belum selesai dengan Brasil, wasit, dan Copa America,” tulis Clarin. Tahun depan, Copa America 2020 digelar lagi. Dengan Argentina dan Kolombia jadi tuan rumah bersama.
Di sisi lain, winger Chile Jose Pedro Fuenzalida kepada ESPN Deportes kemarin (5/7) mengatakan pertemuan melawan Argentina selalu menghadirkan tekanan buat timnya. Keberadaan Lionel Messi di tim La Albiceleste menjadi alasannya.
“Menang atas Argentina akan menjadi hal penting buat tim mana pun. Kami harus melepaskan bayangan akan kekalahan memalukan di semifinal oleh Peru,” tutur pemain berusia 34 tahun tersebut.
Dalam latihan terakhir, ESPN Deportes melaporkan pelatih Reinaldo Rueda tetap memberikan perhatian besar buat nama-nama starting XI terkuatnya. Sebut saja Alexis Sanchez, Eduardo Vargas, dan Arturo Vida.
Nah, salah satu kritik besar kepada pelatih Chile Reinaldo Rueda dengan skuadnya di Copa America ini adalah rerata usia yang sudah 30, 27 tahun. Dari langganan starting XI cuma Guillermo Maripan, Erick Pulgar, dan Eduardo Vargas yang usianya di bawah 30 tahun. (dra)
Perebutan tempat ketiga Copa America 2019 antara Argentina vs Chile akan digelar di Arena Corinthians, Sao Paulo, Minggu (7/7) mulai pukul 02.00 WIB.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kloning Javier
- Pelatih yang Pernah Menghancurkan Argentina Akan Menghadapi Timnas Indonesia
- Lionel Messi Hattrick, Argentina Cukur Bolivia
- Delegasi BKSAP DPR dan Parlemen Argentina Lakukan Pertemuan di Buenos Aires
- Manfaatkan Fasilitas Bea Cukai, Perusahaan Ini Ekspor Ribuan Upper Sepatu ke Argentina
- Pesan Ketum PSSI Setelah Timnas U-20 Indonesia Menundukkan Argentina