Ari Lasso Daur Ulang Lagu Dewa 19
Sabtu, 30 April 2011 – 13:45 WIB
ARI Lasso akan merilis album solo terbarunya bulan depan. Dikemas dalam bentuk mini album berisi enam lagu, dia mendaur ulang salah satu lagu yang pernah dipopulerkannya semasa menjadi vokalis Dewa 19. Namun dia masih enggan menyebutkan judul lagu yang ada dalam album Bintang Lima milik Dewa 19 itu. Di album barunya nanti, penyanyi asal Madiun, Jawa Timur itu juga akan kembali berkolaborasi dengan penyanyi perempuan. Sebelumnya dia pernah berduet dengan Bunga Citra Lestari dan Melly Goeslaw.
”Tapi saya bawainnya dengan cara akustik. Lagu ini ciptaan saya dan Andra (gitaris Dewa 19). Pokoknya lagunya asyik,” ujarnya di Hard Rock Cafe, Jakarta Pusat, kemarin.
Baca Juga:
Lewat pendaurulangan lagu tersebut, dia sekaligus ingin menunjukkan hubungan baiknya dengan pentolan Dewa 19 Ahmad Dhani. Sejak mengundurkan diri dari Dewa 19 pada 2000, hubungannya dan Dhani memang disebut-sebut terus memanas. ”Selama ini saya nggak ada masalah dengan Dhani. Hubungan kita sama seperti saat kita bersama,” tegasnya.
Baca Juga:
ARI Lasso akan merilis album solo terbarunya bulan depan. Dikemas dalam bentuk mini album berisi enam lagu, dia mendaur ulang salah satu lagu yang
BERITA TERKAIT
- Abah Qomar Kembali Didiagnosa Kanker Usus Besar, Begini Kondisinya, Mohon Doanya
- Lewat Event 5K Fun Run, Kemkomdigi Bangun Kolaborasi Lintas Sektor dalam Berantas Judol
- Kecewa Dibohongi Fico, Aurel Hermansyah: Bilang Mobil Kecelakaan, Astaga!
- Lemas Setelah Kemoterapi, Abah Qomar Tertawa Seusai Dijenguk Bopak Castello
- Ayah Jessica Iskandar Meninggal Dunia, Begini Kondisi Rumah Duka
- Jalani Kemoterapi, Begini Kondisi Terkini Abah Qomar