Ariel Noah Pernah Buka Jasa Reparasi Sepeda, Bayarannya Cuma Sebegini

Ariel Noah Pernah Buka Jasa Reparasi Sepeda, Bayarannya Cuma Sebegini
Ariel Noah saat jadi bintang tamu di vlog Armand Maulana. Foto: YouTube/Armand Maulana

jpnn.com, JAKARTA - Musikus Ariel Noah rupanya pernah membuka jasa reparasi sepeda di rumahnya yang berlokasi di Antapani, Bandung, Jawa Barat.

Bahkan, Ariel mendapatkan bayaran Rp 200 hingga Rp 300 perak saat melakukan perbaikan sepeda tersebut.

Hal itu langsung diungkapkan Ariel di channel YouTube Armand Maulana baru-baru ini.

Mulanya, kegemaran Arie mengoprek sepeda karena di rumahnya banyak peralatan. Sebab, Ariel mengatakan, ayahnya yang bekerja di pengeboran minyak banyak meninggalkan peralatan di rumahnya.

"Konon katanya lu tuh dulu pernah menerima reparasi sepeda?" tanya Armand Maulana kepada Ariel.

"Ya memang benar. Soalnya bapak itu kerjanya pengeboran minyak di lapangan jadi di rumah banyak peralatan," timpal Ariel.

Menurut Ariel, kedua orang tuanya itu lulusan Sekolah Teknik Menengah (STM). Dari situlah ia mengaku senang dalam urusan bongkar-membongkar.

"Awalnya dari tamiya langsung lanjut sepeda. Jadi memang seneng aja ngebongkar nantinya sampe motor. Jadi dulu awalnya sepeda dulu. Sepeda sudah tahu caranya gini-gini," kata Ariel.

Ariel Noah rupanya pernah membuka jasa reparasi sepeda di rumahnya yang berlokasi di Antapani, Bandung.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News