Ariel NOAH Ungkap Cerita di Balik Lagu Wanitaku
jpnn.com, JAKARTA - Vokalis Ariel membeberkan cerita di balik lagu terbaru NOAH berjudul Wanitaku. Menurutnya, lagu ini ditulis bukan untuk seseorang perempuan dari kehidupan pribadinya.
Ariel NOAH mengatakan bahwa lagu Wanitaku punya makna yang lebih luas. Mewakili pemikiran dan kekhawatiran pria tentang pasangan yang terlalu intens mengejar mimpi tanpa memikirkan kehidupan pribadi.
BACA JUGA: NOAH Segera Cari Pengganti Uki?
"Wanitaku lebih mewakili pemikiran para lelaki, bukan posesif, tapi kekhawatiran terhadap partner yang terlalu bertekad meraih mimpi," kata Ariel NOAH saat ditemui jpnn.com di Leon, Wijaya, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Mantan pacar Luna Maya itu membutuhkan waktu cukup lama untuk menulis lagu Wanitaku. Ide awal bahkan reff lagu tersebut sudah ada sejak dua tahun lalu. "Lagu ini lama banget, sempat dibocorin dua tahun lalu. Tapi enggak kelar-kelar," ujar Ariel NOAH.
BACA JUGA: Mundur dari NOAH, Uki ternyata Sudah Pamit ke Ariel
Saat penyelesaian lagu, Ariel NOAH mengalami kebuntuan dalam menulis lirik. Sebagian bagan lagu Wanitaku belum berisi lirik sepenuhnya. Oleh sebab itu, dirinya akhirnya meminta bantuan kepada musikus, Pongki Barata. "Akhirnya dibantu Pongki, dia yang tulis sebagian lirik," imbuh vokalis berdarah Minangkabau itu.
Lagu Wanitaku masuk dalam album terbaru NOAH berjudul Keterkaitan Keterikatan. Album tersebut juga telah beredar di berbagai platform musik digital serta outlet KFC. (mg3/jpnn)
Ariel mengatakan bahwa lagu baru NOAH berjudul Wanitaku bukan untuk seseorang dalam kehidupannya.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Demi Ekosistem Musik, Gerakan Satu Visi Ajukan Uji Materiel Pasal UU Hak Cipta ke MK
- 3 Berita Artis Terheboh: Ariel NOAH dkk ke MK, Wendi Cagur Pulang
- Panji Ungkap Alasan Sebenarnya Ariel NOAH dkk Ajukan JR UUHC ke MK, Sudah Gaduh
- Jumbo Siap Hibur Keluarga Indonesia saat Lebaran
- Berhasil Finis di Tokyo Marathon 2025, Ariel NOAH: Agak Emosional
- Ariel NOAH Emosional Saat Tokyo Marathon 2025