Arifin Bakal Bayar Uang Gede
Saleh Jamin Persebaya Tampil di IPL
Sabtu, 02 Februari 2013 – 06:01 WIB
Kisruh tim yang dua kali menjuarai Liga Indonesia (sebelum terpecah menjadi IPL dan Indonesia Super League) itu berpangkal pada uang pribadi Gede yang tak kunjung dibayar oleh konsorsium kompetisi IPL. Masalah makin rumit karena konsorsium yang dahulu bernama PT Mitra Bola Indonesia (MBI) sudah tak ada lagi. Problem tersebut membuat nasib Persebaya menggantung, sejak awal Januari tak lagi melanjutkan persiapan menuju musim baru.
Suasana makin memanas setelah Gede Widiade menyatakan mundur. Pengelolaan Persebaya pun dikembalikan pada PT Pengelola Persebaya Indonesia (PPI) yang belum punya figur baru untuk membawa Persebaya mengarungi IPL yang akan mulai diputar per 13 Februari ini.
Meski demikian, Saleh mengakui belum tahu berapa nilai dan mekanisme pengembalian dana talangan yang dikeluarkan Gede. Entah tunai atau diangsur dalam beberapa kali pembayaran. Uang yang dikucurkan akan langsung dijadikan bahan bakar mengarungi kompetisi.
Saleh pun masih berharap Gede masih mau menjalankan fungsi sebagai pengelola Persebaya di musim kompetisi 2013. Dia sudah menekan Direktu Utama PT PI Cholid Ghoromah untuk bertindak cepat mempersiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan.
SURABAYA - Hari-hari ini Persebaya Surabaya seperti berada dalam terowongan gelap. CEO (chief executive officer) Gede Widiade menyatakan mundur,
BERITA TERKAIT
- Port FC Depak Pemain Asal Brasil, Bek Persib Ini Tetap Waspada
- Sang Juara Dunia MotoGP 2024 Jajal Motor RS-GP, Bos Aprilia: Bakal Menggila
- ACL 2: Kejar Target Juara Grup, Port FC Berambisi Kalahkan Persib
- Jejak Persib di Thailand, Maung Bandung Bisa Curi 3 Poin dari Port FC?
- Port FC vs Persib: Asnawi Mangkualam cs Sedang tak Baik-Baik Saja
- Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Laga Kandang Tidak di SUGBK