Arifin Panigoro Kecewa LPIS
Senin, 23 April 2012 – 09:49 WIB

Arifin Panigoro Kecewa LPIS
MALANG - Kiprah PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) selaku regulator liga mendapat sorotan tajam. Meski mengusung jargon profesional, ternyata masih banyak penyelenggaraan kompetisi yang dilakukan secara amatiran seperti pengaturan jadwal, administrasi, ataupun kinerja wasit.
Tak tanggung-tanggung, sorotan itu diucapkan penggagas IPL Arifin Panigoro. Pengusaha papan atas tanah air hadir di Stadion Gajayana, Minggu (22/4). Arifin yang kebetulan tengah berada di Malang, memang menyempatkan waktu menonton laga Persema Malang versus Persebaya Surabaya di bangku VIP.
Baca Juga:
Di depan para wartawan Arifin mengaku memendam kekecewaan dengan kinerja LPIS. "Ada banyak yang harus dibenahi. Misalnya saja jadwal pertandingan. Mulai di level IPL, Divisi Utama ataupun Piala Indonesia," kata bekas politisi PDI Perjuangan tersebut.
Arifin mengakui, penyelenggaraan kompetisi LPIS memang masih dalam tahap belajar. "Memang semua masih dalam rencana panjang dan perbaikan. Semuanya tak bisa langsung instan. Butuh proses," ucap Arifin lagi.
MALANG - Kiprah PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) selaku regulator liga mendapat sorotan tajam. Meski mengusung jargon profesional, ternyata
BERITA TERKAIT
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri