Arifin Tasrif Jalani Isoman, Kementerian ESDM Beri Penjelasan Begini
jpnn.com, JAKARTA - Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik, dan Kerja Sama (KLIK) Kementerian ESDM Agung Pribadi membantah Menteri ESDM Arifin Tasrif positif Covid-19.
Kendati demikian, Agung mengakui jika Arifin Tasrif sedang menjalani isolasi mandiri (isoman).
"Ya benar pak Menteri sedang isoman," ujar Agung saat dihubungi JPNN.com, Jumat (4/2).
Meski tak memerinci kondisi Arifin, Agung menyebut Arifin baik-baik saja.
"Pak Menteri dalam kondisi baik. Insyallah minggu depan sudah kembali bekerja. Mohon doanya," kata Agung.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo telah menunjuk Menteri Investasi/Kepala BKPM, Bahlil Lahadalia sebagai Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ad Interim alias sementara.
Kabar tersebut dibenarkan langsung oleh staf khusus Kementerian Investasi, Tina Talisa.
Berdasarkan surat dari Menteri Sekretaris Negara tertanggal 3 Februari 2022, Presiden Joko Widodo menunjuk Menteri Investasi/Kepala BKPM Bapak Bahlil Lahadalia sebagai orang nomor satu di Kementerian ESDM untuk sementara.(mcr28/jpnn)
Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik, dan Kerja Sama (KLIK) Kementerian ESDM Agung Pribadi membenarkan terkait kondisi Arifin Tasrif saat ini
Redaktur : Elvi Robia
Reporter : Wenti Ayu
- Bahlil Lahadalia Dapat Tugas Khusus dari Presiden Prabowo
- Bantuan Listrik Gratis Sasar 27.921 Rumah Tangga di Jawa Barat
- Hari Pertama Retreat di Akmil, Bahlil Kewalahan Bangun Pagi
- Penjelasan Terbaru FEB UI soal Polemik Gelar Doktor Bahlil, Oh Ternyata
- Ditjen Gatrik Perkuat Sinergi Pengawasan Ketenagalistrikan Pusat dan Daerah
- Bahlil Ungkap Alasan Luhut Masuk Dalam Pemerintahan ke Pemerintahan Prabowo-Gibran