Arifinto Setelah Mengajukan Pengunduran Diri dari DPR RI
Siap Kembali Jadi Pengusaha Percetakan
Rabu, 13 April 2011 – 06:36 WIB

Rumah Arifinto di Jatimakmur, Pondokgede, Kota Bekasi. Foto : Miftah/Radar Bekasi/JPNN
Hanafi juga menuturkan, Arifinto berkeinginan meneruskan kembali usaha percetakan bila tidak lagi menjadi anggota DPR.
Meskipun banyak tetangga yang melihat Arifinto sebagai sosok yang baik dan Alim, tetapi ada juga tetangga yang mengatakan bahwa Arifinto sekarang berubah semenjak dirinya menjadi anggota DPR RI. "Kalau kami disini melihat, pak Arifinto sekarang sombong. Kami di sini tidak dianggap manusia. Kalau tidak ditegur dulu mana mau menegur,” ungkap Riyan (30), pria yang berprofesi sebagai tukang ojek.
Sementara seharian kemarin Arifinto beraktivitas di Karawang, salah satu daerah pemilihan yang membawanya lolos ke Senayan. Dia mengaku berada di Karawang guna memenuhi tugasnya sebagai anggota dewan untuk mengisi masa reses.
"Saat ini masih saya masih sibuk. Saya harus menuntaskan pekerjaan sedikit sambil menunggu keputusan KPU dan Presiden. Karena kalau ini tidak dituntaskan, nanti beredar lagi kabar, anggota DPR RI korupsi SPJ,” paparnya disambung gelak tawa.
Sehari setelah mengajukan pengunduran diri dari keanggotaan DPR RI karena tertangkap kamera wartawan saat menonton video porno di sidang paripurna,
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu