Arkeolog Temukan Kutang Tertua di Dunia

Arkeolog Temukan Kutang Tertua di Dunia
Arkeolog Temukan Kutang Tertua di Dunia
AUSTRIA - Sejarawan fashion selama ini percaya, jika pakaian dalam wanita, kutang merupakan inovasi baru dalam dunia busana. Namun, anggapan ini terbantahkan dengan temuan arkeolog University of Innsbruck.

Di sebuah kastil di Austria yang didirikan abad pertengahan, arkeolog University of Innsbruck menemukan Bra Linen yang mirip dengan Bra modern. Bra linen berusia 600 tahun ini ditemukan pertama kali 2008, namun terlupakan sampai sekarang.

Temuan ini tentu saja mengejutkan para sejarawan fashion, yang percaya bahwa bra adalah pendatang baru dalam gaya pakaian wanita, selama satu abad terakhir. "Kami tidak tahu harus berkata apa, ini mengejutkan," kata Beatrix Nutz, University of Innsbruck arkeolog yang menemukan pakaian kepada livescience, Rabu (18/7).

Total empat bra ditemukan berbaur di antara kotoran, kulit jerami, dan sisa kain lain di Lemberg Castle di Tyrol, Austria. Pakaian dalam wanita tersebut sudah didesain memiliki 'mangkok pelindung payudara' seperti desain lingerie dewasa ini. Bahkan salah satunya memakai tali bahu dan tali pengikat. "Pakian dalam ini juga dihiasi dengan renda," ujarnya.

AUSTRIA - Sejarawan fashion selama ini percaya, jika pakaian dalam wanita, kutang merupakan inovasi baru dalam dunia busana. Namun, anggapan ini

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News