Arki Dikania Wisnu Habis Kontrak, Manajemen Satria Muda Masih Berupaya Merayu
Dari kawasan Asia-Pasifik, Arki Dikania Wisnu tercatat pernah membawa tim Indonesia Patriots menjadi juara ASEAN Basketball League 2011/12.
Karier Arki tidak hanya cemerlang di Satria Muda, selama membela Timnas Indonesia di kancah SEA Games tercatat satu emas, satu perak, dan satu perunggu telah dipersembahkannya.
Menarik ditunggu langkah berikutnya dari Arki Dikania Wisnu apakah memilih pensiun atau melanjutkan karier di klub lain.
Musim ini sejatinya bagi Arki Dikania Wisnu jika menjadi juara, dirinya bertekad untuk gantung sepatu.
Niat tersebut tampaknya diurungkan mengingat Satria Muda gagal merengkuh gelar ke-13 seusai harus mengakui keunggulan Pelita Jaya dengan skor 1-2 dalam sistem best of three series.
Beberapa tim besar yang memiliki finansial kuat tampaknya juga tertarik mendatangkan pemain bernomor punggung 33 tersebut musim depan.
Nama besar Arki Wisnu tidak hanya membuat kekuatan tim bertambah, dari segi permainan bakal membantu tim untuk bisa merengkuh kesuksesan di kompetisi basket Tanah Air.(mcr16/jpnn)
Arki Dikania Wisnu membuat kejutan dengan meninggalkan tim basket Satria Muda di akhir musim 2024, Jumat (4/10/2024)
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Naufal
- Upbit Indonesia Dukung Generasi Muda di Bidang Olahraga Kancah Internasional
- Rekrut Arki Dikania Wisnu, Dewa United Ubah Peta Persaingan Juara IBL 2025
- Ditahan di Rutan, Ammar Zoni Sibuk Main Basket dan Jadi Humas Masjid
- Kirim Pesan Perpisahan untuk Satria Muda, Arki Wisnu Selangkah Lagi Gabung Dewa United
- Dewa United Cari Bibit Pebasket Muda Lewat Turnamen Elite Pro Championship
- Partai Final DBL Jakarta Championship 2024 Kembali Digelar di Indonesia Arena