Arman Depari: Houtson Meninggal Dunia di Tempat
jpnn.com, JAKARTA - Badan Narkotika Nasional terpaksa melumpuhkan satu orang tersangka sindikat peredaran gelap narkotika jenis sabu-sabu saat mencoba menabrak petugas BNN dengan mobil di Bone, Sulawesi Selatan, Minggu (18/4).
Deputi Pemberantasan BNN Arman Depari mengatakan, Houtson bertindak sebagai pengendali dan penjemput barang haram tersebut di Pelabuhan Bajoe, Bone.
"Kemudian Houston meninggal dunia di tempat," kata Arman dalam keterangan yang diterima JPNN.com, Senin (19/4).
Jenderal bintang dua purnawirawan itu menjelaskan selain Houston, terdapat 2 orang tersangka lain yang diamankan dari atas kapal yang akan membawa 89 kg sabu-sabu dari Sulawesi ke Kalimantan.
"Dua orang tersangka diamankan ketika tiba di Pelabuhan Bajoe bersama barang bukti 89 kilogram sabu," kata pria kelahiran Berastagi, Sumut, itu.
Selanjutnya, barang bukti dan 2 orang tersangka dibawa ke Badan Narkotika Nasional Provinsi Sulawesi Selatan untuk pengembangan lebih lanjut. (mcr8/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
BNN menembak mati orang tersangka sindikat peredaran narkotika, simak penjelasan Arman Depari.
Redaktur & Reporter : Kenny Kurnia Putra
- Bea Cukai dan Polri Musnahkan Sabu-Sabu dan Pil Ekstasi Sebanyak Ini di Karimun
- DPRD Kota Bogor Sosialisasikan Raperda P4GN, Tampung Aspirasi Warga
- Bea Cukai-BNN Gagalkan Penyelundupan 19,8 Kg Sabu-Sabu di Teluk Palu, 3 Orang Diamankan
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- BNN Menggagalkan Penyelundupan 19,82 Kg Sabu-Sabu di Sulteng, Buru Bandar Besar
- Polda Kalsel Musnahkan Hampir 80 Kilo Barang Bukti Sabu-Sabu