Armstrong Terbukti Bayar USD 1 Juta pada Ferrari
Jumat, 12 Oktober 2012 – 09:09 WIB
"Bukti dalam kasus ini termasuk catatan perbankan dan accounting dari sebuah perusahaan di Swiss yang dikendalikan Ferrari. Itu menunjukkan lebih dari USD 1 juta berupa pembayaran dari Armstrong, komunikasi melalui E-mail antara Ferrari dengan putranya serta Armstrong. Kejadiannya pada periode yang disebutkan Armstrong tak punya hubungan profesional dengan Ferrari," demikian rilis USADA.
Baca Juga:
USADA menemukan aliran dana dari Armstrong ke berbagai rekening Ferrarai yabng nilainya mencapai USD 1.029.754,31. Paling besar terjadi pada Juni 2006 yang bernilai USD 300 ribu. Secara umum, Juni adalah satu bulan menjelang Tour de France tiap tahunnya.
Dengan bukti baru yang disodorkan oleh USADA itu, Armstrong makin susah berkelit. Bukti-bukti itu setidaknya berlawanan dengan pernyataan Armstrong yang menyebutkan baru berhubungan secara profesional dengan Ferrari pada 2004.
Bukti-bukti memberatkan juga terus mengalir. Sebelumnya sudah ada kesaksian dari beberapa mantan kolega Armstrong di tim US Postal Service. Beberapa di antaranya bersaksi Ferrari terlibat dalam program penggunaan EPO (produk pendongkrak stamina) dalam tim termasuk Armstrong.
NEW YORK - Lance Armstrong sudah menyatakan tak akan repot-repot membela diri atas segala tuduhan dari USADA (Agensi Anti-doping Amerika Serikat).
BERITA TERKAIT
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024