Arnold Alihkan Dana Penjara ke Pendidikan
Kamis, 07 Januari 2010 – 11:28 WIB
SACRAMENTO - Gubernur negara bagian California, Arnold Schwarzenegger, tampaknya ingin memberikan lebih banyak kesan positif kepada warganya. Buktinya, sebagaimana diberitakan situs the New York Times, Kamis (7/1) siang WIB, sosok yang akrab disapa Arnie itu, Rabu (6/1) waktu setempat, baru saja mengajukan usulan untuk mengalihkan sebagian besar dana penjara di wilayahnya ke pembenahan sistem pendidikan tinggi. Gubernur yang berasal dari Partai Repubik ini, dalam kesempatan itu juga mengkritik rancangan undang-undang jaminan kesehatan federal yang diusulkan pemerintah (Obama). Meski sebelumnya menunjukkan dukungan terhadap pengajuan rencana tersebut, Schwarzenegger menyebutnya sebagai satu lagi program pemerintah federal yang meminta negara bagian (California) untuk menyediakan dana yang tak dipunyainya lagi.
Lebih jauh, Gubernur Schwarzenegger juga menyatakan bahwa ia akan mendesak disahkannya sebuah amandemen undang-undang terkait aturan pendanaan itu. Di mana menurut rencananya, undang-undang tersebut bakal membatasi persentase pendanaan bagi penjara melampaui besarnya anggaran yang disediakan bagi universitas negeri.
Baca Juga:
"(Lebih) memilih universitas ketimbang penjara," ucap Schwarzenegger di bagian akhir pidatonya di hadapan angota lembaga legislatif, di Sacramento. "Ini merupakan sebuah proses transformatif, pengalihan prioritas yang historik bagi California," tegasnya pula.
Baca Juga:
SACRAMENTO - Gubernur negara bagian California, Arnold Schwarzenegger, tampaknya ingin memberikan lebih banyak kesan positif kepada warganya. Buktinya,
BERITA TERKAIT
- Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta Ikut Nobar Laga Indonesia vs Jepang
- KBRI Dili Gelar Nobar Laga Timnas Indonesia vs Jepang
- Amerika Parkir Rudal Typhon di Filipina, Bikin China Ketar-ketir
- Kang TB Sodorkan 4 Catatan Kritis soal Joint Statement Maritime RI-Tiongkok
- Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun
- Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Delegasi, Raja Juli Mendampingi Hashim ke Forum COP29