Arogan, Pria Gendut Pamer Foto Bersama Brigjen

jpnn.com, JAMBI - Tim gabungan Direktorat Reserse Narkoba, Brimob, Sabhara Polda Jambi dan Denpom, menggelar raziake sejumlah tempat hiburan malam di Kota Jambi, Jumat malam (19/5) hingga Sabtu (20/5) dini hari.
Di salah satu tempat hiburan yang berlokasi di Pasar Jambi, seorang pengunjung yang belum diketahui identitasnya tampak arogan dan mengancam petugas.
Pria bertubuh gemuk dan memakai celana pendek tersebut langsung memperlihatkan foto di handphone-nya. Foto menunjukkan dia sedang bersama dengan polisi berpangkat brigadir jenderal.
"Bapak tahu kan ini siapa?," katanya kepada petugas sembari memegang handphone dan sebungkus rokok.
"Iya, tapi tes urine ya. Kami sedang bertugas," jawab salah satu petugas.
Ketika itu, awak media mengabikan gambar. Wartawan media elektronik juga mengambil video. Saat itu dia langsung mengancam ke petugas.
"Jangan ada foto-foto besok yah. Jangan sampai ada bapak," katanya.
"Sekali lagi sampai ada, saya cari semuanya," ancamnya.
Tim gabungan Direktorat Reserse Narkoba, Brimob, Sabhara Polda Jambi dan Denpom, menggelar raziake sejumlah tempat hiburan malam di Kota Jambi, Jumat
- Cari Remaja Hilang di Hutan Jambi, Tim SAR Gunakan Drone Thermal
- Detik-Detik Motor Terbakar di SPBU di Merangin, Lihat
- 28 Motor Pelaku Balap Liar di Pekanbaru Diarak ke Kantor Polisi
- Menjelang Libur Lebaran, 20 Atraksi Siap Hadir di JungleSea Lampung Selatan
- Satpol PP Surabaya Temukan 2 RHU Jual Miras saat Ramadan
- Razia di Warung, Polisi Amankan Puluhan Minuman Keras