Arsenal Bakal Kedatangan Eks Pemain Tottenham Hotspur dan Paris Saint-Germain
jpnn.com, LONDON - Gelagat Arsenal di bursa transfer belum selesai meski telah mendapatkan beberapa pemain incarannya.
Dilansir dari Sky Sports, Arsenal dikabarkan siap kedatangan pemain baru, yakni mantan bek sayap Tottenham Hotspur, Serge Aurier.
Pemain asal Pantai Gading itu saat ini tidak memiliki klub usai Spurs memutus kontraknya di musim panas ini.
Sejatinya Aurier masih memiliki kontrak satu tahun lagi di Tottenham Hotspur. Namun pelatih Spurs, Nuno Espirito Santo tidak memasukan full back berusia 28 tahun itu ke dalam skema permainannya di musim 2021/22.
Tottenham Hotspur sebenarnya sudah menawarkan Aurier kepada klub asal Prancis, Rusia hingga Turki. Namun, tidak ada langkah lanjutan yang membuat sang pemain tidak kunjung mendapatkan klub baru.
Bersama agennya, Aurier saat ini sedang menjalin kontak dengan manajemen Arsenal.
The Gunners -julukan Arsenal- dikabarkan mencari bek baru usai dalam tiga laga Premier League 2021/22 pertahanan mereka terlihat rapuh dan sudah jebol sebanyak sembilan kali.
Arsenal bisa mendaratkan Aurier ke Emirates Stadium meski bursa transfer sudah usai karena pemain yang berposisi sebagai bek kanan itu berstatus free agent.
Gelagat Arsenal di bursa transfer belum selesai meski telah mendapatkan beberapa pemain incarannya.
- Laga Persahabatan: Persib Legend vs Seejontor FC di Bandung, Kang Erwan Bakal Hadir
- Buka Mandiri Media Cup 2024, Indra Sjafri Beri Coaching Clinic ke Pemain & Pelatih Muda
- Klasemen Premier League: Jangan Kaget Lihat Peringkat ke-14
- Kemasan Edisi Khusus Le Minerale Wujud Nyata Apresiasi dan Dukungan Kepada Para Atlet Sepak Bola
- Akademi Sepak Bola Sobat Indonesia Luncurkan Logo Baru
- SKF Girls School Challenge Berlangsung Meriah di Jakarta, Antusiasme Peserta Luar Biasa