Arsene Wenger Masuk Kandidat Pelatih Terbaik Dunia
jpnn.com - PARIS - Jose Mourinho memang gagal memberikan satupun gelar juara pada Real Madrid musim lalu. Namun, Mourinho tetap dipandang sebagai salah satu arsitek tim paling hebat sejagad. Buktinya, Mourinho masuk kandidat pelatih terbaik dunia.
Total, sepuluh nama masuk kandidat. Mereka di antaranya ialah Jupp Heynckes, Alex Ferguson, Juergen Klopp dan Carlo Ancelotti. Dari barisan pelatih timnas ada Vicente Del Bosque yang menjadi nahkoda Spanyol serta Luiz Felipe Scolari.
Yang mengejutkan, pelatih Arsenal, Arsene Wenger juga masuk kandidat. Padahal, pelatih asal Prancis tersebut gagal memberikan gelar juara untuk Arsenal. Total, Arsenal sudah puasa gelar selama delapan musim.
Nantinya, FIFA akan menginventarisir tiga pelatih yang mendapat suara terbanyak awal Desember mendatang. Musim lalu, tiga besar dihuni Mourinho, Del Bosque serta Guardiola.
Sementara, pengumuman pemenang akan dilakukan pada 13 Januari 2014 mendatang. Para pelatih itu nantinya akan dipilih oleh kapten, nahkoda timnas serta media yang ditunjuk FIFA. (jos/jpnn)
Kandidat Pelatih Terbaik Dunia
PARIS - Jose Mourinho memang gagal memberikan satupun gelar juara pada Real Madrid musim lalu. Namun, Mourinho tetap dipandang sebagai salah satu
- Indonesia vs Arab Saudi: Kans Eliano Reijnders Starter?
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Erick Thohir: Berikan yang Terbaik, Percaya Kita Bisa Bangkit
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Ernando Ari Minta Skuad Garuda Mewaspadai Serangan Balik
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Shin Tae Yong tidak akan Memaksakan Memainkan Kevin Diks
- Hasil UFC 309: Jon Jones Berhasil Menumbangkan Stipe Miocic dengan Tendangan Memutar
- Indonesia vs Arab Saudi: Green Falcons Tanpa Senjata Maut, Kabar Baik bagi Bang Jay dkk