Arthur Felix Resmi Berpisah dengan Persik Kediri
jpnn.com, KEDIRI - Persik Kediri resmi berpisah dengan pemain asal Brasil Arthur Felix Da Silva di sisa pertandingan kompetisi Liga 1 2022/2023.
Pelatih Persik Kediri, Divaldo Alves mengatakan usai laga melawan Bhayangkara FC (19/1), Arthur Felix meminta izin untuk segera pulang ke Brasil guna mendampingi ayahnya yang saat ini sakit keras dan kemungkinan akan segera menjalani operasi guna pemyembuhan.
"Saat persiapan jelang laga kontra Bhayangkara FC kemarin Arthur memang sempat mengalami cedera sehingga tidak dibawa ke Cikarang, setelah itu kami bertemu di Kediri dan tentu harus menghormati keputusannya yang harus segera pulang ke Brasil," katanya di Kediri, Minggu.
Pihaknya juga turut mendoakan bagi kesembuhan ayah Arthur Felix Da Silva tersebut.
"Semua jajaran tim mulai dari pelatih, pemain dan official Persik Kediri turut mendoakan bagi kesembuhan ayah Arthur Felix. Kami juga berterima kasih atas kontribusinya selama ini," kata pelatih asal Portugal ini.
Divaldo menambahkan pihaknya sudah bergerak cepat mencari pengganti Arthur Felix karena saat ini di posisi stopper masih sangat kurang.
"Dalam waktu dekat kami akan segera mendatangkan satu pemain pengganti Felix di posisi tersebut juga dari kuota asing, karena memang dibutuhkan untuk menjaga kedalaman tim. Persik ingin meraih kemenangan sebanyak mungkin di putaran kedua ini guna memperbaiki posisi di klasemen sementara," kata dia.
Saat ini di posisi stopper Persik Kediri hanya memiliki Vava Mario Yagallo, M Fisabillah dan Hamra Hehanusa.
Persik Kediri resmi berpisah dengan pemain asal Brasil Arthur Felix Da Silva di sisa pertandingan kompetisi Liga 1 2022/2023.
- Bhayangkara FC Vs Persik Kediri 7-0, Tim Polri Mengamuk di STIK
- Live Streaming Persib Bandung Vs Bhayangkara FC, Kuipers Bilang Bakal Menarik
- Persib Bandung Vs Bhayangkara FC: Marc Klok Cedera, David da Silva Sakit
- Persib Bandung Vs Bhayangkara FC: Hidup Matinya Tim Polri
- Hadapi Bhayangkara FC, Persib Pengin Melanjutkan Tren Kemenangan
- Bhayangkara FC Vs Madura United: Rakhmad Basuki Sebut Timnya Pantas Dapat Hadiah Penalti