Artis Bobby Joseph Ditangkap Polisi, Dia Mengaku
jpnn.com - JAKARTA - Artis Bobby Joseph ditangkap polisi seusai memakai narkoba jenis tembakau sintetis di kediamannya di Cinere, Depok, pada Jumat (21/7) malam.
"Dia menggunakan tembakau sintetis," kata Kasat Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Achmad Ardhy saat dihubungi di Jakarta, Senin (24/7).
Ardhy mengungkapkan Bobby mengaku dirinya pemilik tembakau sintetis yang diamankan pihak kepolisian.
Namun, pihak kepolisian masih mendalami sejak kapan dirinya mulai menggunakan barang tersebut.
"Kedapatan menyimpan dan memiliki juga. Sudah mengaku bahwa dia memegang dan memiliki," ucap Ardhy.
Kompol Ardhy menjelaskan Bobby Joseph ditangkap di kediamannya di Cinere, Depok pada Jumat (21/7) malam.
Dalam penangkapan tersebut, polisi menyita barang bukti tembakau sintetis 0,46 gram.
"Beratnya 0,46 gram tembakau sintetis," kata Ardhy.
Berikut ini pengakuan artis Bobby Joseph yang ditangkap polisi pada Jumat malam di kediamannya di Cinere, Depok.
- Polisi Gagalkan 9 Kilo Sabu-Sabu Beredar di Kota Bandung
- Selundupkan Narkoba dalam Hijab ke Lapas Tulungagung, MM Ketahuan Petugas
- INSPIRA Sebut Kapolri Sigit Bawa Perubahan di Polri
- Anggota Bali Nine Sudah Bebas dan Kembali ke Keluarga Masing-masing
- Gerebek Kampung Boncos, Polisi Tangkap 31 Pengguna Sabu-Sabu
- Polda Sumsel Tangkap Jaringan Narkoba Timur Tengah, Mau Diedarkan di Bogor