Artis Cantik Ini Bilang: Suami Batak, jadi Inginnya Banyak
jpnn.com - LIMA tahun menjalani rumah tangga, artis Rianti Cartwright ingin segera menimang bayi. Namun, tanda-tanda kehamilan belum juga muncul.
Istri Cassanova Alfonso itu pun mengaku harus lebih sabar dan terus berusaha. Untung, keluarganya bukan tipe yang terus mendesaknya untuk segera punya anak.
"Kecuali kalau memang sudah sepuluh tahun menikah, ya. Lagian, orang tua juga sudah punya cucu, jadi enggak gimana-gimana banget," katanya.
Kendati tidak mendapat tekanan dari orang tua, tidak berarti Rianti bebas dari pertanyaan kapan punya anak. Menurut dia, pertanyaan itu kerap muncul dari orang-orang ketika bertemu dengannya.
Namun, dia mengaku sudah sangat terbiasa sehingga menanggapinya pun dengan santai. "Orang Indonesia, ya. Biasa," ucapnya, lalu tertawa.
Konsultasi dengan dokter pun sudah dilakukan. Menurut dokter yang menanganinya, Rianti terlalu sibuk dan diminta untuk mengambil cuti dan liburan. Jepang yang punya suasana tenang jadi tujuannya.
Ditanya mengenai jumlah anak yang ingin dimiliki, Rianti mengaku pasrah. Dia tidak menargetkan ingin punya berapa anak. Namun, suaminya ingin punya banyak anak. "Suami kan Batak. Jadi, inginnya banyak," ujarnya. (and/c10/sof)
LIMA tahun menjalani rumah tangga, artis Rianti Cartwright ingin segera menimang bayi. Namun, tanda-tanda kehamilan belum juga muncul. Istri Cassanova
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hari Ini, Harvey Moeis Jalani Sidang Putusan Kasus Korupsi Timah
- Antusiasme Warga Sulut Sambut Film Mariara Perjamuan Maut
- Penilaian Haji Faisal Soal Aisar Khaled, Pria yang Tengah Dekat dengan Fuji
- Kasus Pemerasan Penonton DWP 2024, Propam Polri Tangkap 18 Personel
- Bayang-Bayang Anak Jahanam Segera Tayang di Bioskop, Ini Jadwalnya
- 3 Berita Artis Terheboh: Natasha Wilona Rugi Puluhan Miliar, Kimberly Ryder Ungkap Perasannya