Artis Terlibat Aksi Kejahatan KKB
jpnn.com, JAYAPURA - Seorang pentolan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Kabupaten Puncak, Papua Tengah tertangkap.
Kasatgas Humas Damai Cartenz 2023 AKBP Bayu Suseno mengatakan pentolan KKB yang ditangkap, yakni AK alias Artis (20).
Bayu mengatakan Artis ditangkap pada Kamis (21/9) oleh personel Satgas Damai Cartenz saat berada di Distrik Ilaga.
"Saat ini Artis sudah diamankan dan masih dalam proses pemeriksaan di Polres Puncak," ujarnya.
Bayu menyebutkan Artis merupakan KKB yang terlibat beberapa aksi kejahatan di Kabupaten Puncak.
Berdasarkan hasil pemeriksaaan, Artis terlibat pembakaran rumah warga dan bascamp PT Unggul bulan Mei lalu.
Kemudian aksi berikutnya Artis terlibat langsung pembakaran SMA Negeri 1 Ilaga pada tanggal 17 Agustus 2023.
"Artis sudah mengaku bergabung dengan KKB. Kami juga masih terus menggali informasi dari dirinya," kata AKBP Bayu.
Seorang pentolan kelompok kriminal bersenjata (KKB) ditangkap Satgas Damai Cartenz tanpa perlawanan.
- Program Sarapan Sehat Bergizi tak Hanya untuk Anak Didik, Tetapi juga Menyasar Para Guru
- Yohannis Manansang Berencana Bangun Rumah Sakit Internasional di Sentani
- Setelah Membunuh 2 Tukang Ojek, KKB Berulah Lagi Hari Ini
- Mantan Bupati Ini Ditangkap Polisi terkait Pencabulan Anak
- Jelang Natal & Tahun Baru, Senator Manaray Bersama Kemenhub Sepakat Awasi Harga Tiket ke Papua
- Dukung Penuh Pengamanan Pilkada di Puncak, Tim Asistensi Operasi Damai Cartenz 2024 Turun Gunung