Artis yang Dilecehkan Secara Seksual Oleh Manajernya Diperiksa

jpnn.com - JAKARTA - Penyanyi cilik berinisial TG, 14, bersama orang tua dan kuasa hukumnya kembali mendatangi Bareskrim Polri. Penyanyi yang memulai karirnya sebagai pengamen jalanan, itu akan menjalani pemeriksaan sebagai saksi pelapor kasus dugaan pelecehan seksual yang diduga dilakukan mantan manajernya, T. Ya mantan manajernya itu diduga melakukan pelecehan seksual saat TG melakukan tour di Singapura dan Malaysia.
TG sebelumnya bersama orang tuanya sudah melaporkan kasus ini ke Bareskrim Polri, Kamis (12/3) lalu. "Sebagai tindaklanjut laporan itu hari ini TG bersama orang tuanya dipanggil untuk memberikan keterangan kepada Bareskrim," kata Edi Ribut Harwanto, pengacara TG di Bareskrim Polri, Selasa (17/3).
Terlihat TG datang menggunakan celana pendek, memakai sepatu dan jaket bertutup kepala. TG pun mengaku siap menjalani pemeriksaan. "Siap," jawabnya singkat.
Edi menambahkan, dalam pemeriksaan kali ini TG juga akan didampingi oleh psikiater. Selain itu, ada barang bukti yang akan diberikan kepada penyidik. "Bukti-bukti lain ada, tapi kami infokan dulu ke penyidik, setelah itu kami informasikan ke teman wartawan," pungkas Edi. (boy/jpnn)
JAKARTA - Penyanyi cilik berinisial TG, 14, bersama orang tua dan kuasa hukumnya kembali mendatangi Bareskrim Polri. Penyanyi yang memulai karirnya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polda Metro Jaya Buka Layanan SIM Keliling di 5 Lokasi
- Boleh Ikut Mendaftar PPPK 2024, tetapi Dinyatakan TMS, Piye to?
- Prediksi Cuaca BMKG, Jakarta Diguyur Hujan Ringan Selasa Siang
- Pengangkatan PPPK Paruh Waktu Harus Dikawal Honorer, Jangan Sampai Lengah
- Tidak Semua Honorer yang Lulus PPPK 2024 Bisa Tidur Nyenyak
- BBPVP Bandung & Yayasan Inovasi Muda Indonesia Beri Pelatihan di Sektor Green Jobs