Artis Yang Ditolak Ayu Ting Ting Ini Belum Pernah Naik Transjakarta

jpnn.com - JAKARTA - Perancang busana Ivan Gunawan mengaku belum pernah mencoba transportasi umum seperti Transjakarta untuk bepergian. Pasalnya, pria yang karib disapa Igun itu merasa kerepotan saat menggunakan transportasi umum.
"Kalau aku sih emang belum pernah pakai transportasi umum karena susah gitu kan, (ada yang ajak) foto- foto juga rempong gitu. Saya selama di Jakarta belum pernah ngerasain naik Transjakarta kayak apa," kata Igun di Balai Kota, Jakarta, Rabu (13/4).
Meski demikian, Igun menyatakan, transportasi di Jakarta sudah semakin baik. Ini terlihat dari pegawainya yang mulai jarang menggunakan kendaraan pribadi.
"Mereka sudah mulai jarang yang menggunakan motor, jadi banyak yang pakai transportasi umum juga," ungkap pria yang pernah ditolak Ayu Ting Ting itu. (gil/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Catatan Hati Perempuan Angkat Kisah Perjuangan Para Wanita Hebat
- Menjelang Tur Eropa, Milledenials Gelar Showcase Spesial di Jakarta
- Hubungan Sekar Arum Widara dengan Sindikat yang Ditangkap Polsek Tanah Abang
- Jawaban Luna Maya Soal Kabar Nikah Bulan Depan
- 3 Berita Artis Terheboh: Revelino Siap tes DNA, Paula Verhoeven Datangi Komisi Yudisial
- Siapa Revelino, Pria yang Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana?