Arus Balik dari Pelabuhan Belawan Masih Sepi
jpnn.com - BELAWAN - Memasuki H+3 Lebaran Idul Fitri 1437 H, suasana arus balik di Pelabuhan Belawan, Medan, Sumatera Utara, masih terlihat sepi.
Gelombang kepulangan pemudik menggunakan transportasi kapal laut, belum terlihat meskipun Stasiun Kereta Api, terminal bus dan Bandara Kualanamu mulai dijejali calon penumpang.
Pantauan Sumut Pos (Jawa Pos Group), Jumat (8/7) pagi, hanya satu kapal penumpang yang dioperasikan untuk melayani pemudik Lebaran dengan rute Belawan, Tanjung Balai Karimun, Batam dan Tanjung Priok Jakarta.
Bahkan di ruang tunggu Terminal Penumpang Domestik Bandar Deli Belawan masih terkunci. Begitu pula petugas pemeriksa tiket belum terlihat. Yang ada hanya beberapa buruh pelabuhan serta petugas keamanan di Posko Pengamanan Lebaran 2016.
Kepala PT Pelni Cabang Medan, Buddi Santoso mengatakan, karakteristik penumpang arus balik kapal laut berbeda dengan transportasi darat maupun bandara udara. Arus balik di Pelabuhan Belawan, baru akan terlihat pada H+5 pasca Hari Raya Idul Fitri.
"Belum ada aktivitas arus balik di Pelabuhan Belawan, karena keberangkatan KM Kelud baru dijadwalkan pada Minggu, 10 Juli
mendatang," ujarnya seperti dikutip dari Sumut Pos (Jawa Pos Group).
Dia menyebutkan, sebelumnya pada arus mudik Lebaran berlangsung, jumlah penumpang KM Kelud yang turun di terminal Bandar Deli Belawan, sebanyak 12.458 orang. Para penumpang kebanyakan berasal dari Pelabuhan Batuampar, Batam dan Tanjung Priok Jakarta.
"Setelah akhir puncak arus mudik pada Selasa (5/7) lalu, kapal mengambil posisi port stay (berlabuh) di Belawan dan baru akan berangkat H+5 pasca Lebaran," imbuh, Buddi. (rul/ray/jpnn)
BELAWAN - Memasuki H+3 Lebaran Idul Fitri 1437 H, suasana arus balik di Pelabuhan Belawan, Medan, Sumatera Utara, masih terlihat sepi. Gelombang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Komitmen Kapolda Lampung, Berantas Narkoba Tanpa Kompromi
- BAZNAS Gerak Cepat Bantu Korban Erupsi Gunung Lewotobi
- Gempa 2 Kali Berturut-turut di Karawang pada Jumat, BPBD: Tidak Ada Laporan Kerusakan
- Kabar Terbaru Kasus Honorer Putus Kontrak Lulus Seleksi Administrasi PPPK 2024
- Spesialis Pencurian Toko Baju Lintas Provinsi Diamankan, Kerugian Rp2 Miliar
- Guru Honorer Supriyani Mengungkap Kisahnya Selama Ditahan di Lapas