Arus Balik Masih Membludak
Selasa, 06 September 2011 – 08:12 WIB
LEMAHWUNGKUK- Arus pemudik yang melakukan arus balik pada Senin, (5/9) ternyata di luar prediksi. Sebelumnya diperkirakan Senin ini arus balik sudah mulai berkurang, tetapi nyatanya kepadatan lalu lintas arus balik menuju arah Jakarta dan Bandung masih cukup tinggi.
Berdasarkan data Polisi Resort Cirebon Kota, jumlah kendaraan yang melintas per 15 menit mencapai 155 sampai 200 kendaraan dengan kecepatan rata-rata 60 kilometer per jam. Untuk truk tercatat 10 sampai 20 kendaraan per 15 menit, bus 25 sampai 30 per 15 menit dan motor sebanyak 900 sampai 950 per 15 menit.
Baca Juga:
Jumlah ini, terbilang masih tinggi sebab pada Minggu (4/9) khusus untuk sepeda motor saja per menitnya mencapai 200 hingga 250. Oleh sebab itu, Polres Cirebon Kota masih melakukan pengalihan arus lalu lintas di Jl Kalijaga dan Jl Slamet Riyadi. Pengalihan arus lalu lintas tersebut dilakukan sekitar pukul 10.00 karena terjadi kepadatan di Tegal Karang dan Tegal Gubug Kabupaten Cirebon.
Tetapi dampaknya, sesekali terjadi kepadatan arus lalu lintas kendaraan dari dalam kota. Kepadatan ini terjadi karena pertemuan arus lalu lintas dari dalam kota dengan pemudik yang berbelok ke arah Tangkil, Kabupaten Cirebon.
LEMAHWUNGKUK- Arus pemudik yang melakukan arus balik pada Senin, (5/9) ternyata di luar prediksi. Sebelumnya diperkirakan Senin ini arus balik sudah
BERITA TERKAIT
- KAI Daop 2 Bandung Antisipasi 73 Titik Rawan Bencana saat Musim Hujan
- Seleksi Kompetensi PPPK 2024 Natuna, Pemkab Upayakan Jaringan Internet Stabil
- Tertimpa Pohon Tumbang di Gowa, Pengendara Motor Meninggal Dunia
- Brigjen Rosyanto Yudha Hermawan Promosi jadi Kapolda Kalimantan Selatan
- Dana Sertifikasi Guru PNS dan PPPK Cair, Alhamdulillah
- Astaga, Kontrakan Dijadikan Tempat Produksi Tembakau Gorila di Bandung