Arus Balik Padat, Korlantas Terapkan One Way Hampir 300 Km

jpnn.com, JAKARTA - Meningkatnya volume kendaraan saat arus balik membuat petugas bekerja keras untuk bisa mengurai kemacetan. Untuk itu, Korlantas Polri melakukan diskresi dengan memperpanjang ruas one way atau jalur satu arah demi memprioritaskan arus balik pada Selasa (19/6) malam.
Menurut Kakorlantas Polri Irjen Royke Lumowa, kebijakan one way sore tadi hanya dilakukan mulai Palimanan hingga Cawang. Namun, mulai pukul 19.00 WIB, ruas one way diperpanjang mulai dari Kertasari di Tegal hingga Cawang di Jakarta Timur.
"Jadi, one way diperpanjang mulai Kertasari Tegal ke Cawang, sejak pukul 19.00 WIB. Total jaraknya 294 kilometer," kata dia dalam keterangannya, Selasa (19/6).
Mantan Kapolda Papua Barat itu menjelaskan, perpanjangan ruas one way merupakan imbas lonjakan volume kendaraan arus balik dari Jawa Tengah dan Jawa Timur ke Jakarta. “Itu tergantung volume arus balik dari Jawa Tengah dan Jawa Timur,” imbuh dia.
Royke meminta para pengendara agar tidak memacu kendaraan mereka dalam kecepatan tinggi saat kebijakan satu arah. Menurutnya, para pengendara tetap harus berhati-hati, menjaga jarak dengan kendaraan lain dan mengutamakan keselamatan.(mg1/jpnn)
Korlantas Polri melakukan diskresi dengan memperpanjang ruas one way atau jalur satu arah demi memprioritaskan arus balik pada Selasa (19/6) malam.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mudik Idulfitri Berjalan Baik, Jasa Marga Ungkap Peran Kecerdasan Buatan
- Posko Arus Balik Pupuk Kaltim, Bantu Perjalanan Pemudik Kembali ke Perantauan
- BPKH Fasilitasi Ribuan Pemudik Lewat Program Balik Kerja Bareng 2025
- Pertamina Bangun Posko Mudik Sambut Arus Balik, Salah Satunya di Pelabuhan Semayang
- Arus Balik, Grup MIND ID Kembali Sediakan 10 Titik Posko Mudik
- 1,4 Juta Kendaraan Kembali ke Jabotabek pada H+5 Lebaran