Arus Balik Terpantau Lancar, Menhub Minta Tetap Waspada

jpnn.com, BREBES - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meminta seluruh stakeholder untuk terus waspada dan tetap melakukan koordinasi demi kelancaran kondisi lalu lintas arus balik liburan tahun baru 2018 meski terpantau lancar.
"Alhamdulilah dari yang kami pantau dari Semarang ke arah Batang, Pekalongan, Tegal, Brebes relatif lancar. Jadi bisa disimpulkan saat ini tidak ada lonjakan yang berarti. Namun kamu harus selalu waspada dan melakukan koordinasi terutama berkaitan di Cikarang Utama," ujar Budi di Gerbang Tol Keluar Brebes, Senin (1/1).
Dalam kunjungannya Budi juga melakukan video conference di antaranya dengan Posko Command Center di Kemenhub.
Dilaporkan petugas bahwa terjadi kenaikan jumlah penumpang pada H+6 (1/1) pada beberapa moda yaitu moda darat sebesar 8,42 persen, ASDP sebesar 5,69 persen, moda laut sebesar 9,69 persen dan moda udara naik 7,40 persen sedangkan penurunan dialami oleh moda kereta api sebesar 2,34 persen.
Saat ini diperkirakan kendaraan yang akan mengarah ke Jakarta masih sekitar 30-35 ribu atau naik 120 persen dibanding kondisi normal.(chi/jpnn)
Dalam kunjungannya Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi juga melakukan video conference di antaranya dengan Posko Command Center di Kemenhub.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Puncak Arus Balik, Garuda Indonesia Group Layani 78.685 Penumpang
- Arus Balik Lebaran 2025, 2 Juta Kendaraan Melintasi Jalur Arteri Jabar
- Arus Balik Lebaran Padat, Polda Jateng Minta 2 Sopir Dalam Satu Kendaraan
- Hari Ini Puncak Arus Balik Lebaran 2025, Polda Jabar Siaga
- H+3 Arus Balik Lebaran, KAI Daop 4 Semarang Catat ada 94 Ribu Penumpang
- 4 Kiat Berkendara saat Arus Balik Lebaran, Baca Nomor 2, Semoga Bermanfaat