Arus Mudik Natal: Yang Berat Keluar Tol yaa...
jpnn.com - JPNN.com - Kakorlantas Polri Irjen Agung Maryoto memantau langsung arus lalu lintas pada arus mudik liburan Natal, Sabtu (24/12) dini hari.
Sejauh ini, lalu lintas di seluruh pintu keluar DKI Jakarta terpantau padat lancar.
Namun, Agung meminta agar kendaraan berat tidak melintas di jembatan Cisomang, Purwakarta. Di samping itu, dia mengimbau pengemudi kendaraan pribadi berhati-hati melewati jembatan Cisomang.
"Yang boleh melalui jembatan Cisomang hanya golongan satu yaitu kendaraan pribadi. Tapi diimbau kendaraan pribadi yang melintas jembatan Cisomang tetap berhati-hati dan menjaga kecepatan kendaraan," kata Agung, Sabtu (24/12).
Agung menjelaskan, kondisi arus lalu lintas di pintu tol Cikarang Utama yang mengarah keluar Jakarta terlihat sudah mulai terjadi peningkatan. Kendaraan berat golongan dua juga masih terlihat melintas.
Namun, Agung menekankan, kendaraan berat golongan dua hanya boleh masuk ke tol Cikarang Utama sampai pukul 00.00 WIB.
"Nanti para petugas sudah berjaga di exit tol untuk mengarahkan kendaraan golongan dua untuk tidak melalui jalan tol baik yang menuju Cipularang maupun Cipali," kata dia.
"Sementara untuk yang di dalam tol, pukul 00.00 kendaraan golongan dua akan dialihkan untuk keluar tol," tambahnya.
JPNN.com - Kakorlantas Polri Irjen Agung Maryoto memantau langsung arus lalu lintas pada arus mudik liburan Natal, Sabtu (24/12) dini hari.
- Jasa Raharja Raih Penghargaan Kolaborasi Aktif Pengamanan Arus Mudik dan Arus Balik
- Mudik Lebaran 2024, Tol Trans Sumatera Dilintasi 2,1 Juta Kendaraan
- Lemkapi Nilai Kinerja Antarpihak dalam Mengelola Arus Mudik dan Balik Sukses
- Kemenhub: 9.475 Orang Gunakan Kereta Api saat Momen Lebaran 2024 di Sulsel
- Polda Kalsel Pastikan Tak Ada Kecelakaan Menonjol Selama Arus Mudik
- Jasa Marga Sebut Lebih dari 100 Ribu Kendaraan Akan Kembali ke Jabodetabek