Ary Ginanjar: Bicara ASN Adalah Soal SDM BerAKHLAK

jpnn.com, JAKARTA - Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kemendagri seharusnya tidak hanya bicara anggaran atau sistem dalam mengembangkan kompetensi ASN.
Founder ESQ Ary Ginanjar Agustian mengatakan seharusnya BPSDM Kemendagri merancang tentang kualitas ASN agar memiliki core values BerAKHLAK.
"BPSDM jangan hanya bicara soal strategi, anggaran, sistem, namun bicara mengenai ASN adalah bicara manusia-manusianya," kata Ary, dalam Rakornas BPSDM Tahun 2023 bertajuk Kolaborasi ASN Unggul Mewujudkan Visi Nasional dan Daerah di Jakarta, Senin (5/6).
BerAKHLAK adalah Berorientasi pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif.
Ary menjelaskan, pada kondisi saat ini yang sedang mengalami guncangan VUCA, yaitu perubahan terjadi begitu cepat, kehidupan penuh dengan ketidakpastian, dan aturan yang dibuat begitu banyak sehingga menjadi kompleks serta penuh ambigu.
Maka diperlukan fondasi yang kokoh untuk mempertahankan ASN dan Indonesia guna mencapai visi Indonesia Emas 2045, yaitu dengan memiliki core purpose (tujuan-tujuan dasar) dan core values (nilai-nilai dasar).
"yang dibutuhkan SDM yang agility, sanggup menghadapi berbagai perubahan. Change agility, mental agility, people agility, learning agility, dan result agility,” imbuh Ary.
Dalam sesi BerAKHLAK untuk transformasi ASN ini, Ary mengajak BPSDM untuk bersungguh- sungguh membuat keputusan mengubah yang selama ini keliru.
Ary Ginanjar Agustian mengatakan seharusnya BPSDM Kemendagri merancang tentang kualitas ASN agar memiliki core values BerAKHLAK.
- DPR & MenPAN-RB Fokus Pemindahan ASN ke IKN, Honorer Kecewa
- Kemendagri Beber Alasan Penunjukan Balikpapan Jadi Tuan Rumah Peringatan Hari Otda 2025
- 5 Berita Terpopuler: Jangan Sepelekan Peringatan Ahli Hukum, Semua ASN Wajib Tahu, karena Sangat Mudah Memberhentikan PPPK
- Pesan Wabup Syairi Saat Penyerahan SK CPNS & PPPK: Menjadi ASN Bukan Hanya Status Pekerjaan
- Poin-poin Perubahan dalam Revisi UU ASN, Seluruh PNS & PPPK Wajib Tahu
- 5 Berita Terpopuler: Penyebab Kartu Ujian Tak Bisa Dicetak Terungkap, Kasus Ini Jadi Pelajaran bagi PPPK, tetapi Jangan Panik