Ary Muladi: Sikap Kabareskrim Berlebihan

Ary Muladi: Sikap Kabareskrim Berlebihan
Ary Muladi: Sikap Kabareskrim Berlebihan
JAKARTA - Gerah penyidiknya terus dituding terlibat kriminalisasi Bibit-Chandra, Kabareskrim Komisaris Jenderal (Pol) Ito Sumardi mengancam bakal memperkarakan Ary Muladi. Ary pun bereaksi dengan menyebut bahwa sikap pengganti Susno Duadji itu berlebihan.

"Saya pikir itu berlebihan," ucap Sugeng Teguh Santoso, pengacaranya, selepas mendamping Ary Muladi diperiksa lebih dari 5 jam oleh KPK, Senin (25/1).

Sugeng menambahkan, yang dia maksud (terlibat kriminalisasi) itu sebenarnya bukan institusi kepolisian keseluruhan, tetapi oknum. Terlebih katanya, saat kejadian (pengaturan kasus oleh Anggodo dan oknum aparat, Red), Ito sendiri belum menjadi Kabareskrim.

Yang lebih penting lagi, lanjut Sugeng, seharusnya isu tersebut diklarifikasi, sehingga masyarakat mendapatkan kejelasan. Meski mulai ada tekanan dari kepolisian, Sugeng sendiri memastikan bahwa dalam pemeriksaan selanjutnya Ary akan menyebut keterlibatan aparat, termasuk Susno.

JAKARTA - Gerah penyidiknya terus dituding terlibat kriminalisasi Bibit-Chandra, Kabareskrim Komisaris Jenderal (Pol) Ito Sumardi mengancam bakal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News