AS ke Final, Brasil Bersiap
Semifinal Piala Konfederasi 2009
Kamis, 25 Juni 2009 – 12:20 WIB
BLOEMFONTEIN - Hasil mengejutkan muncul dari pertandingan semifinal pertama Piala Konfederasi 2009 di Afrika Selatan (Afsel). Bermain Rabu (24/6) malam waktu setempat, atau Kamis (25/6) dinihari, Spanyol yang di penyisihan grup meraih nilai sempurna (9) dan malah tak kebobolan, harus menyerah dari lawannya, Amerika Serikat (AS), yang notabene 'hanyalah' runner-up grup B. Tak tanggung-tanggung, skornya cukup telak, 2-0 untuk AS. Sementara itu, partai semifinal lain pun siap digelar Kamis (25/6) malam ini, atau Jumat (26/6) dinihari WIB. Favorit lain, Brasil, kali ini akan menghadapi tuan rumah Afsel. Jelas tidak mudah bagi Selecao (julukan Brasil, Red), karena selain harus menghadapi tuan rumah dengan segala dukungannya, sejumlah faktor teknis pendukung juga dimiliki Afsel.
Bintang AS dalam pertandingan semalam itu cukup banyak. Tiga di antaranya adalah Jozy Altidore dan Clint Dempsey (kedua pencetak gol), serta kiper Tim Howard. Namun secara resmi, yang terpilih sebagai Man of The Match adalah Dempsey.
Bagaimana dengan Spanyol? Meski sudah berusaha keras dan membuka cukup banyak peluang, termasuk lewat upaya Fernando Torres dan David Villa (dua pemain yang kini masih di puncak daftar pencetak gol terbanyak, Red), 'keberuntungan' tetap tak menjadi milik mereka. Tim Matador harus rela keluar lapangan dengan perasaan kecewa, serta kini hanya bisa berharap meraih gelar peringkat III.
Baca Juga:
BLOEMFONTEIN - Hasil mengejutkan muncul dari pertandingan semifinal pertama Piala Konfederasi 2009 di Afrika Selatan (Afsel). Bermain Rabu (24/6)
BERITA TERKAIT
- Debut Apik Bidadari Cantik dari Bulgaria, Langsung Bikin Gresik Kalah di Kandang
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan
- Prawira Bandung Siap Bikin Kejutan di IBL 2025
- Menuju Piala Asia 2025, Timnas U-17 Indonesia Gelar TC Perdana di Stadion Sidolig Bandung