AS Paksa Belgia Perpanjangan Waktu

AS Paksa Belgia Perpanjangan Waktu
Pendukung Amerika Serikat. Getty Images

jpnn.com - SALVADOR - Laga Belgia kontra Amerika Serikat pada babak 16 besar Piala Dunia 2014 harus dilanjutkan dengan perpanjangan waktu. Pasalnya, kedua tim tetap bermain imbang tanpa gol di waktu normal dalam laga yang dilangsungkan di Arena Fonte Nova, Rabu (2/7) dini hari WIB.

Padahal, laga itu sebenarnya berpotensi berakhir di waktu normal. Pasalnya, kedua tim sama-sama menciptakan banyak peluang matang untuk mencetak gol. Sayangnya, semua peluang itu tak bisa dimaksimalkan.

Belgia memulainya lewat tandukan Dries Mertens pada menit ke-47. Namun, usaha winger Napoli itu masih bisa digagalkan kiper AS, Tim Howard. Belgia kembali memiliki peluang melalui tandukan Divock Oirigi.

Sayangnya, sundulan pemain berusia 19 tahun itu hanya menghantam mistar gawang. Kevin Mirallas juga memiliki peluang mencetak gol setelah berada dalam posisi one on one dengan Howard.

Tapi, Howard kembali melakukan penyelamatan gemilang. AS memiliki peluang sangat matang untuk membungkus kemenangan melalui sepakan Chris Wondolowski sesaat sebelum pertandingan usai.

Namun, sepakan Wondolowski yang sudah berdiri bebas ternyata malah melambung di atas mistar gawang Belgia. (jos/jpnn)


SALVADOR - Laga Belgia kontra Amerika Serikat pada babak 16 besar Piala Dunia 2014 harus dilanjutkan dengan perpanjangan waktu. Pasalnya, kedua tim


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News