AS Roma Putus Kontrak Adriano

AS Roma Putus Kontrak Adriano
AS Roma Putus Kontrak Adriano
Alasannya, Adriano terlambat tiba dari Brazil. Striker 29 tahun itu sebelumnya izin pulang kampung selama sepekan guna memulihkan cedera patah lengan kanan. Cedera itu dialaminya saat mengantarkan Roma menang 3-0 atas musuh sekotnya, Lazio, di babak 16 besar Coppa Italia (22/1).

Tapi, molornya kedatangan mantan striker Inter Milan, Fiorentina, dan Parma itu sudah tidak bisa lagi ditoleransi. Allenatore baru Vicenzo Montella juga kerap terganggu dengan ulah Adriano. Apalagi Montella ingin membenahi kinerja Francesco Totti dkk sejak menggantikan jabatan Claudio Ranieri tiga pekan lalu (21/2).

Roma sebenarnya sudah disorot karena keputusannya merekrut Adriano di awal musim ini dianggap gambling dan berisiko. Itu mengingat track record indisipliner Adriano selama berkarir di Serie A Italia. Kolektor 48 caps dan 27 gol di timnas Brazil itu bahkan termasuk pemain yang paling sering mendapat penghargaan Bidone d"Oro alias pemain terburuk di Serie A.

Setelah diputus kontraknya oleh Roma, Adriano akan segera kembali ke Brazil. Striker berjuluk L"Imperatore itu dikabarkan telah mendapat tawaran dari sejumlah klub Brazil. Salah satunya Flamengo, klub yang dibelanya selama setahun sebelum digaet Roma. (dns/ito/jpnn)
Berita Selanjutnya:
Rap-rap Menggema

ROMA - AS Roma sudah hilang kesabarannya terhadap Adriano. Roma akhirnya memutuskan untuk mengakhiri kontrak dengan striker Brazil yang kerap berulah


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News