AS Roma vs Inter Milan: Berburu Kemenangan Perdana
Minggu, 30 November 2014 – 08:09 WIB

AS Roma vs Inter Milan: Berburu Kemenangan Perdana
Meski begitu, bila melihat track record Mancini, Inter masih memiliki secuil harapan untuk bisa membawa pulang poin dari Olimpico Roma. Sebab, dalam kesempatan pertamanya bersama Inter di periode 2004-2008, Inter tidak pernah merasakan kekalahan setiap kali bertemu Roma. (selengkapnya lihat grafis).
"Pertemuan Inter melawan Roma adalah pertandingan klasik di sepak bola Italia, dan selalu ada kejutan dari sana," ujar Mancini seperti di lansir oleh Football Italia. "Jadi, kami harus menyiapkan strategi lebih baik sebelum bertandang ke markas mereka," ujar mantan pelatih Manchester City dan Galatasaray itu.
Menurut Mancini, meski dia memiliki sederet pengalaman yang sangat menguntungkan setiap kali melawan Roma, namun dia tidak pungkiri bahwa tim besutan Rudi Garcia itu adalah salah satu tim terkuat di Italia musim ini. Bahkan, hasil negatif yang diraih oleh Roma ketika ditahan imbang 1-1 CSKA Moscow di fase grup Liga Champions tidak menjadikan alasan bagi Mancini untuk meremehkan Roma.
"Tidak, Serie-A memiliki atmosfer yang sangat berbeda dengan pentas Eropa, dan saya sangat ragu kami bisa mengalahkan mereka kali ini," ujar Mancini saat konferensi pers. "Saya pikir Roma adalah tim yang lebih baik dari kami, mereka lebih percaya diri berkat kerjasama yang telah dibangun sekian lama bersama pelatih besar," ucapnya.
ROMA - Roberto Mancini datang membawa harapan baru ketika menggantikan posisi Walter Mazzarri dari kursi pelatih Inter Milan awal pekan lalu. Kendati
BERITA TERKAIT
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia
- Kelsey Robinson Masih Belum Bisa Bawa Electric PLN Raih Kemenangan
- Popsivo Polwan Menang, Cek Klasemen Final Four Proliga 2025
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025