AS Serang Taliban di Wilayah Pakistan
Selasa, 09 September 2008 – 12:30 WIB
Zardari memang sudah pernah berjanji akan lebih tegas menindak kelompok militan macam Taliban dan Al Qaidah. Tapi, meski tetap membutuhkan bantuan AS, Zardari ingin operasi melawan kelompok-kelompok tersebut dilakukan oleh militer Pakistan sendiri. Karenanya, masih ditunggu bagaimana sikap mantan suami mendiang Benazir Bhutto itu menghadapi intervensi sekutunya tersebut.
Baca Juga:
Sebelumnya, telah beberapa kali AS melakukan serangan serupa. Terakhir pekan lalu, serangan yang juga diarahkan ke daerah perbatasan dengan Afghanistan menewaskan 15 orang. Kejadian tersebut memantik protes keras dari Islamabad.
Sementara itu, di pelantikan Zardari hari ini, Presiden Afghanistan Hamid Karzai berencana untuk hadir. Dua putrid Zardari, Bakhtawar dan Asifa, juga telah berada di Islamabad. Tapi, putranya yang juga Ketua Umum Partai Rakyat Pakistan, Bilawal Bhutto, belum bisa dipastikan apakah hadir atau tidak.
Di tempat terpisah, saat menerima delegasi Konggres AS, Perdana Menteri Pakistan Yousuf Raza Gilani menegaskan kalau pemerintah akan segera memulihkan fungsi UUD 1973 yang dikebiri selama masa pemerintahan Pervez Musharraf. Itu berarti, penegakkan hokum dan kebebasan pers dijamin kembali. (AP/The Dawn/erm/ttg)
DERA ISMAIL KHAN- Asif Ali Zardari baru akan dilantik hari ini. Tapi kemarin, integritas presiden terpilih Pakistan itu sudah langsung diuji oleh
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Eddy Soeparno Bicara Peran Strategis Prabowo untuk Dunia Islam Saat Bertemu Sekjen OKI
- Tentara Israel Tempatkan Kotak Bahan Peledak di Dekat Rumah Sakit Gaza
- Trump Berambisi Rampas Terusan Panama, Begini Reaksi China
- Donald Trump Berkuasa Lagi, Jenis Kelamin Bakal Jadi Urusan Negara
- Batal Bertemu, PM Malaysia Ungkap Kondisi Kesehatan Prabowo
- Momen Erdogan Walk Out saat Presiden Prabowo Berpidato dalam Forum KTT D-8