Asah Skill Bahasa Inggris Lewat Koran Masuk Sekolah

Asah Skill Bahasa Inggris Lewat Koran Masuk Sekolah
Asah Skill Bahasa Inggris Lewat Koran Masuk Sekolah
JAKARTA - Sebanyak 100 sekolah dari sembilan provinsi di Indonesia terpilih untuk mengikuti program Koran Masuk Sekolah. Kesembilan propinsi tersebut antara lain, Riau, Jawa Barat, Kalimantan Timur, jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Sumatera Utara dan DKI Jakarta.

Dirjen Pendidikan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) Hamid Muhammad mengatakan, program Koran Masuk Sekolah dapat menjadi stimulus pemberdayaan bahasa Inggris bagi para peserta didik. “Pembelajaran bahasa Inggris akan lebih berkembang dengan adanya interaksi peserta didik, guru, dan media,” ungkap Hamid di Gedung Kemdikbud, Jakarta, Senin (19/12).

Hamid mengatakan, program ini sebenarnya sudah dimulai sejak 2007. Hanya saja, program itu tidak terlalu efektif.

Karenanya, mulai tahun 2012 mendatang akan dikembangkan ke 100 sekolah menengah atas dan sekolah menengah kejuruan di sembilan provinsi. “Setiap sekolah akan mendapatkan tiga eksemplar  koran harian berbahasa Inggris selama setahun untuk dijadikan pembelajaran di sekolah,” katanya.

JAKARTA - Sebanyak 100 sekolah dari sembilan provinsi di Indonesia terpilih untuk mengikuti program Koran Masuk Sekolah. Kesembilan propinsi tersebut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News