Asbuton Direkomendasikan pada PNPM Mandiri
Kamis, 20 Oktober 2011 – 12:32 WIB

Asbuton Direkomendasikan pada PNPM Mandiri
JAKARTA - Kementrian Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Kemenko Kesra) merekomendasikan pemanfaatan Aspal Buton (Asbuton) pada program nasional pemberdayaan masyarakat (PNPM). Pemanfaatan Asbuton akan dikembangkan melalui indsutri kerakyatan dalam menambang bahan Asbuton dengan teknologi tepat guna yang dijalankan masyarakat.
"Ini semangat menggunakan produk dalam negeri dengan memanfaatkan dalam program PNMP Mandiri, membangun jalan-jalan di pedesaan dengan menggunakan aspal Buton," kata Deputi Bidang Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan dan Pemberdayaan Masyarakat pada Kemeko Kesra, Sujana Royat pada seminar bertajuk "Pemanfaatan Sumber Daya Alam Nasional Aspal Buton untuk Menunjang Program Pembangunan Jalan di Indonesia" di Jakarta, Kamis (20/10).
Menurut Sujana, selain pemanfaatan, pengembangan Asbuton akan diupayakan melalui PNPM Mandiri dengan membentuk kelompok masyarakat pengembang.
"Kelompok masyarakat pengembang Asbuton dapat bermitra dengan BUMN dan pihak swasta dalam pemanfaatan dan pemasaran lebih lanjut Asbuton," katanya. (awa/jpnn)
JAKARTA - Kementrian Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Kemenko Kesra) merekomendasikan pemanfaatan Aspal Buton (Asbuton) pada program nasional
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Dukung SRRL, Pemkot Surabaya Bakal Bangun Flyover dan Underpass
- H-8 Lebaran, 16.416 Penumpang Berangkat dari Stasiun Wilayah Daop 8 Surabaya
- Penyerangan KKB di Anggruk Yahukimo Mengakibatkan 1 Orang Tewas, 6 Terluka
- Si Melon PIK2 Bantu Warga Teluknaga Melawan Stunting
- Tol Musi Landas-Pulau Rimau Dibuka Selama Mudik Lebaran
- Buaya yang Makan Bocah di Rohil Dibelah, tetapi Jasad Korban Tak Ditemukan