Aseekk.. Bikin Paspor Kini Semakin Gampang
jpnn.com - BANJARMASIN - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalsel memenuhi janjinya membangun Unit Layanan Paspor (ULP). Dua booth layanan pembuatan paspor sudah disiapkan kantor Imigrasi Kelas I Banjarmasin di Barabari sejak awal pekan lalu.
Namun, ULP ini tak bisa digunakan untuk mengurus paspor hilang atau ID ganda serta duplikasi. ULP yang berada di jalan HM Syarkawi, Barabai Utara, Kabupaten Hulu Sungai Tengah ini hanya melayani pembuatan paspor baru dan perpanjangan.
Demi melayani masyarakat Banua Anam, server penunjang pembuatan dan perpanjangan paspor langsung didatangkan dari Jakarta.
“Semua perangkat sudah tiba, tinggal kami koneksikan dan uji coba pembuatan. Masyarakat Banua Anam tak perlu lagi ke Banjarbaru ke kantor Imigrasi Kalsel,” terang Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Banjarmasin, Tjuju Purnama, Senin (14/12) kemarin.
Tjuju menambahkan, ULP ini merupakan program quick win Menteri Hukum dan HAM RI sebagai wujud dari Ayo Kerja. “Sesuai nawacita yang digaungkan presiden, dimana negara hadir mendekati masyarakat dengan memberikan layanan PASTI: profesional, akuntabel, sinergi, transparan dan inovasi,” kata Tjuju. (mr-140/jos/jpnn)
BANJARMASIN - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalsel memenuhi janjinya membangun Unit Layanan Paspor (ULP). Dua booth layanan pembuatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bupati Manggarai Dukung Pengembangan PLTP Ulumbu 5-6 Beroperasi pada 2026
- Spanduk dan Penyanderaan Karyawan PT MEG oleh Warga Rempang Jadi Latar Belakang Konflik
- Setelah 10 Jam Buruh Bertahan, UMSK & UMSP Jateng 2025 Ditetapkan
- Guru Les di Palembang Ditangkap Gegara Pelecehan Seksual terhadap Murid
- Harimau Sumatra Memangsa Ternak Milik Warga di Pesisir Barat Lampung
- Selamat, Pemprov Jateng Raih 3 Penghargaan Pengelolaan Keuangan Daerah