Aset Wawan Tersebar Hingga Bali
Sabtu, 25 Januari 2014 – 06:48 WIB

Aset Wawan Tersebar Hingga Bali
JAKARTA - Harta melimpah adik Ratu Atut Chosiyah, Tubagus Chaery Wardhana ternyata tersebar tak hanya di Banten. Dari hasil asset tracking yang dilakukan KPK, Wawan diduga memiliki aset hingga Bali. Ada 100 item aset yang ditengarahi sebagai bentuk pencucian uang.
Juru Bicara KPK Johan Budi mengatakan sejauh ini dari asset tracking yang dilakukan penyidik, kekayaan pria yang akrab disapa Wawan itu tersebar hingga Bali. "Rinciannya yang kami temukan ada di DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat dan Bali," katanya.
Menurut Johan setidaknya ada 100 item aset yang tengah ditelusuri KPK. Aset itu berupa harta tidak bergerak seperti rumah dan tanah, serta harta bergerak. "Untuk harta bergerak salah satunya kendaraan," ujar Johan. Beberapa hari ini KPK memang inten menelusuri aset-aset Wawan dengan memeriksa sejumlah saksi. Terutama dari dealer-dealer tempat suami Walikota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany itu membeli mobil mewah.
Baca Juga:
JAKARTA - Harta melimpah adik Ratu Atut Chosiyah, Tubagus Chaery Wardhana ternyata tersebar tak hanya di Banten. Dari hasil asset tracking yang dilakukan
BERITA TERKAIT
- Senin Besok, Tol Junction Palembang Ramp 2 dan 3 Beroperasi, Sebegini Tarifnya
- Razia Gabungan di Rutan Pekanbaru, Ratusan Barang Terlarang Ditemukan
- Loyal demi Negeri, Misbakhun Batal Ikut Maraton di AS
- Sekjen Relawan Muda Prabowo Gibran Apresiasi Dasco Bersilaturahmi dengan Sejumlah Tokoh
- Ikhtiar Polisi Atasi Kemacetan Truk Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok
- BPKH Distribusikan 152,4 Juta SAR untuk Living Cost Jemaah Haji 2025